Risi karena Warna Kuku Semakin Menguning? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

By Shannon Leonette, Selasa, 16 November 2021 | 09:40 WIB
Kenali lima faktor penyebab kuku kuning. (Pexels.com/cottonbro)

Nakita.id - Banyak wanita, termasuk Moms, yang tentu merasa risi kalau warna kukunya semakin menguning.

Bagaimana tidak? Kuku kuning seringkali mengganggu penampilan sempurnanya.

Maka dari itu, Moms rela merogoh kocek demi perawatan khusus untuk memutihkan kembali kuku tersebut.

Meski begitu, selain dari penggunaan kutek, warna kuku yang semakin menguning juga bisa menjadi salah satu tanda adanya masalah kesehatan lo, Moms.

Kuku kuning umumnya disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari gaya hidup hingga penyakit.

Melansir dari Medical News Today via KOMPAS.com, berikut adalah faktor penyebab kuku kuning.

Baca Juga: Warna Kuku Moms Terlihat Tidak Segar? Coba Cek Kesehatannya! 

1. Efek Samping Penggunaan Kutek

Buat Moms yang senang menggunakan kutek, tolong hentikan sekarang juga ya kalau tidak mau warna kuku semakin menguning.

Pasalnya, penggunaan cat kuku secara berlebihan justru bisa mengakibatkan warna kuku semakin menguning, Moms.

Terlebih, kalau Moms senang menggunakan kutek berwarna merah, kuning, atau oranye.

Baca Juga: Si Kecil Minta Dikutek Sama Seperti Thania Minta Sarwendah Cat Kuku Kakinya? Simak Dulu 4 Bahan Kuteks yang Berbahaya Buat Anak

2. Sindrom Kuku Kuning

Sindrom kuku kuning merupakan kondisi yang sangat langka.

Selain membuat warna kuku kuning, orang yang memiliki sindrom ini biasanya tidak mempunyai kutikula, kuku membutuhkan waktu lama untuk tumbuh, dan kuku mudah rusak.

3. Penuaan

Moms jangan kaget kalau warna kuku semakin menguning seiring waktu.

Karena, hal ini justru normal seiring bertambahnya usia.

4. Infeksi Jamur

Infeksi jamur ternyata juga dapat sebabkan kuku semakin menguning dan terasa sakit.

Biasanya, infeksi ini akan berujung pada penyakit onikomikosis.

Sebagai informasi, penyakit onikomikosis merupakan sebuah penyakit akibat infeksi jamur pada kuku kaki orang dewasa.

Baca Juga: Banyak yang Nyesel karena Baru Tahu, Merendam Kaki dengan Air Garam Bisa Atasi Pegal Hingga Infeksi Jamur

5. Tanda Suatu Penyakit

Terakhir, kuku kuning juga bisa menjadi salah satu tanda penyakit-penyakit tertentu.

Misalnya, psoriasis, tuberkulosis, penyakit tiroid, diabetes, radang selaput lendir, hingga penyakit kuning.

Baca Juga: Kerap Diabaikan Padahal Jadi Tanda Gejala Diabetes, Waspada Jika Ketiak Mengalami Hal Tak Terduga Ini

Itu dia Moms, lima faktor penyebab kuku berwarna kuning.

Untuk mencegah agar warna kuku tidak semakin menguning, Moms perlu pastikan bahwa alat perawatan kuku yang digunakan benar-benar steril.

Kemudian, potong kuku secara berkala dan bersihkan kotoran yang bersarang di sela-sela kuku dua kali seminggu.

Juga, selalu gunakan kaus kaki bersih untuk mencegah infeksi jamur yang menyerang kuku kaki.

Untuk Moms yang ingin menghapus kutek, gunakanlah penghapus kutek bebas aseton dan hindari menggunakannya lebih dari sekali seminggu.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kuku Kuning Hanya dengan Menggunakan Bahan Rumahan, Begini Caranya Moms