Mohon Perhatikan karena Menyangkut Nyawa! Tolong Mulai Sekarang Semuanya Stop Makan Roti Tawar dengan 2 Bahan Ini, Ahli Sudah Peringatkan Bahayanya

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 16 November 2021 | 13:30 WIB
2 bahan ini tidak boleh dimakan dengan roti tawar, apa saja? (Pexels.com)

Nakita.id - Meski bukan makanan pokok orang Indonesia, roti tawar pasti ada di meja makan.

Ini karena sebagian orang Indonesia memilih sarapan dengan roti tawar.

Banyak yang suka sarapan dengan makan roti tawar karena praktis, Moms tak perlu masak makanan untuk sarapan.

Tapi sayangnya, roti tawar tidak boleh dimakan dengan 2 bahan ini.

Baca Juga: Tolong Mulai dari Sekarang Jangan Lagi Terlalu Banyak Makan Roti Tawar karena Bisa Buat Tubuh Mengalami Hal Buruk Ini

Bahkan, sebenarnya makan roti tawar berlebihan berbahaya bagi kesehatan.

Mengutip Kompas.com, menurut studi tahun 2018 yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients, kebiasaan mengkonsumsi roti dikaitkan dengan peningkatan risiko hipertensi.

Penelitian tersebut dilakukan pada 2.011 orang dewasa dengan usia rata-rata 37,1 tahun. Hasilnya, natrium dalam jenis roti putih merupakan faktor yang berkontribusi meningkatkan tensi darah seseorang.

Peneliti menemukan, orang yang makan satu potong roti putih sekali atau lebih dalam seminggu memiliki risiko 1,39 kali lebih besar mengalami peningkatan tekanan darah dibandingkan yang mengonsumsi roti tiga kali atau lebih sedikit per bulan.