Belum Terlambat Kalau Lakukan Sekarang, Ini Dia Cara Mengatasi Cacingan pada Anak

By Amallia Putri, Kamis, 18 November 2021 | 16:15 WIB
Cara mengatasi cacingan pada anak (Freepik.com)

Nakita.id - Moms, coba periksa kembali kondisi kesehatan anak.

Apakah sampai detik ini anak tetap sehat dan baik-baik saja?

Pastikan anak di rumah tidak memiliki permasalahan berikut ini:

1. Sering mengalami mual

2. Sering diare

3. Sering sakit perut

4. Mengalami penurunan berat badan yang drastis.

5. Sering kelelahan

Baca Juga: Disarankan Konsumsi Setiap Enam Bulan Sekali, Seberapa Penting Obat Cacing bagi Anak?

Apabila mengalami permasalahan dengan gejala di atas, Moms wajib mewaspadainya.

Sebab, bisa saja anak mengalami cacingan.

Cacing dalam tubuh dianggap sebagai parasit yang hinggap di usus kita.

Karena cacing-cacing ini, nutrisi yang seharusnya bermanfaat bagi anak tidak mampu diserap oleh usus.

Bahkan, menurut WHO, masalah cacingan bisa menyebabkan permasalahan pada kesehatan lainnya.

Misalnya, kekurangan zat besi, dan akhirnya menyebabkan anemia pada anak.

Lalu, bagaimana caranya mengatasi cacingan pada anak?

Sebelum Moms mengetahui cara mengatasi cacingan, ada baiknya jika Moms mengetahui apa saja yang menjadi penyebab cacingan.

Ada berbagai macam hal yang menjadi penyebab cacingan.

Menurut Kid's Health, salah satu penyebab cacingan adalah mengonsumsi makanan yang kurang matang.

Makanan yang kurang matang bisa saja kurang higienis dan terinfeksi dengan telur cacing.

Sehingga, apabila dikonsumsi telur cacing tersebut bisa berkembang biak di dalam tubuh.

Biasanya, penyebab menyebarnya cacing banyak terjadi di toilet.

Itulah sebabnya, mengapa sangat penting untuk mencuci tangan setelah dari toilet.

Bisa saja apabila tidak mencuci tangan lalu langsung makan akan masuk ke tubuh kita sendiri.

Baca Juga: Unggah Video Sang Suami Lagi Menyuapi MPASI dan Ternyata Putri Rianti Cartwright Suka Pepaya, Rupanya Bermanfaat Dapat Menjauhkan Cacingan

Tak hanya pada diri sendiri, jika langsung memegang benda lain, dan benda tersebut dipegang oleh orang lain, orang tersebut bisa juga terkena cacingan.

Lebih parahnya lagi, apabila masuk ke tubuh kita bisa saja menyebabkan:

1. Kejang

2. Masalah penglihatan

3. Masalah saat berjalan

4. Detak jantung yang tak normal

5. Mengumpul di bawah kulit

Lalu, bagaimana cara mengatasi cacingan?

Apabila Moms sudah mengetahui bahwa anak mengalami beberapa gejalanya, Moms bisa langsung menghubungi dokter.

Menurut WHO, ada dua obat yang bisa digunakan untuk mengatasi cacingan.

Salah dua di antaranya adalah albendazole dan mebendazole.

Kedua obat tersebut adalah yang aman untuk anak-anak hingga umur 14 tahun

Takaran albendozale yang pas untuk mengobati cacingan ialan 400 miligram.

Sedangkan, untuk mebendazole adalah 500 miligram.

Khusus untuk albendozale, anak di bawah 24 bulan sebaiknya diberikan 200 miligram saja.

Baca Juga: Cuci Baju Pakai Air Panas Ternyata Bisa Cegah Anak Kremian, Begini Langkah-langkahnya

Walaupun begitu, sebenarnya Moms bisa, lo, menghindari cacingan dengan rutin memberikannya obat cacing.

Setelah anak menginjak umur 2 tahun, Mom bisa mulai rutin untuk mencegah anak cacingan dengan obat cacing.

Moms bisa memberikan obat cacing 2 kali dalam satu tahun.

Artinya, Moms bisa memberikan obat cacing sekali dalam enam bulan.

Bisakah cacingan diatasi dengan cara yang alami tanpa obat?

Melansir dari Times Now News, biji labu bisa dimanfaatkan sebagai pencegah cacingan.

Sebab di dalamnya, kaya akan cucurbitacin yang membuatnya menjadi antibakteri.

Walaupun sebenarnya bisa dicegah, baik dengan obat maupun dengan bahan alami, ada baiknya jika Moms mencegah munculnya cacingan.

Bagaimana bisa? Berikut adalah daftar kebiasaan baik yang perlu dilakukan agar tak terkena cacingan.

1. Mencuci tangan setelah habis dari kamar mandi

Tak hanya setelah buang air besar atau kecil, Moms.

Biasakan anak untuk selalu mencuci tangan usai dari kamar mandi.

Kamar mandi adalah salah satu tempat di mana telur cacing bertebaran.

2. Memotong kuku jari

Biasanya, telur cacing akan mudah mencapai kuku jari.

Padahal kuku jari tangan adalah anggota gerak yang membuat kita bisa menyantap makanan.

Memotong kuku jari adalah salah satu cara pencegahannya.

Baca Juga: Anak-anak hingga Orang Dewasa Bisa Terinfeksi, Kenali Penyebab Berkembangnya Cacing Kremi Sampai Cara Mengatasinya dengan Obat Rumahan

Kuku jari kaki juga wajib untuk dipotong.

3. Membersihkan toilet

Tentu toilet adalah tempat yang paling banyak dihinggapi telur cacing.

Moms harus cuci dan menggosok toilet sehingga bersih dan bebas dari telur cacing.

Tak hanya telur cacing saja, ada banyak bakteri yang tidak baik untuk tubuh.

Itulah Moms caranya untuk mengatasi cacingan pada anak.

Dengan pengobatan, cacingan bisa diatasi.

Tak hanya pengobatan, menjaga kebersihan juga salah satu solusi pencegahan cacingan pada anak.