Rahasia Kulit Cerah Alami Tanpa Perawatan Mahal, Modalnya Cuma Kopi dan Oatmeal, Begini Caranya

By Poetri Hanzani, Sabtu, 20 November 2021 | 15:43 WIB
Resep scrub eksfoliasi kopi dan oatmeal ini akan membuat kulit terlihat lebih cerah. (Pexels.com/Polina Kovaleva)

Melansir dari thehealthsite.com, oatmeal salah satu exfoliator alami terbaik yang membantu mencerahkan kulit dan mengangkat sel kulit mati.

Sifat anti-inflamasinya, juga membantu melembabkan dan menenangkan kulit.

Sedangkan kopi, memiliki manfaat untuk mencegah tanda-tanda awal penuaan termasuk garis-garis halus, kerutan, dan bintik hitam.

Tidak hanya itu, sifat anti-inflamasi dan antibakteri dalam kopi juga bisa membantu mengobati jerawat.

Kemudian madu juga sangat baik untuk kulit, yang bisa menjaga kulit tetap lembut dan terhidrasi.

Madu juga memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu dalam mengobati jerawat, ruam atau masalah kulit lainnya.

Untuk susu, kandungan asam laktat di dalamnya bisa membantu mengangkat sel kulit mati dan mengembalikan sel kulit baru.

Baca Juga: Jangan Mau Keluar Uang Lagi Buat Beli Skincare, Wajah yang Kusam dan Dekil Ternyata Bisa Berubah Lebih Cerah Cuma Modal 1 Mentimun, Begini Caranya