Jangan Dianggap Sepele, Ini Pentingnya Mengajarkan Cara Mencuci Tangan yang Benar pada Si Kecil, Salah Satunya agar Terhindar dari Risiko Cacingan

By Shannon Leonette, Minggu, 21 November 2021 | 12:20 WIB
Pentingnya mengajarkan cara mencuci tangan yang benar untuk Si Kecil, agar tidak terkena cacingan. (Pixabay.com)

Nakita.id - Apakah Moms merasa sudah mengajarkan Si Kecil cara mencuci tangan yang benar?

Mengajarkan Si Kecil cara mencuci tangan yang benar itu sangat penting, Moms.

Pasalnya, mencuci tangan dengan benar akan membuat Si Kecil terhindar dari berbagai risiko penyakit yang bisa dialami Si Kecil.

Salah satunya adalah cacingan, atau bahasa bakunya adalah kecacingan.

Sebagai informasi, kecacingan merupakan suatu kondisi dimana Si Kecil mengalami kekurangan nutrisi makanan akibat terserap seluruhnya oleh cacing dalam tubuh Si Kecil.

Utamanya, kecacingan sendiri disebabkan oleh Si Kecil yang tak sengaja tertelan larva atau telur dari cacing.

Larva atau telur cacing ini bisa tertelan akibat kebiasaan buruk yang mungkin Si Kecil lakukan setiap harinya.

Salah satunya, seperti tidak mencuci tangan hingga bersih sebelum makan.

Padahal tangan yang belum bersih apalagi kuku, bisa jadi mengandung larva atau cacing.

Jadi, ajari Si Kecil untuk membiasakan diri mencuci tangan hingga bersih.

Baca Juga: Benarkah Kalau Si Kecil Senang Menggigit Kuku Bisa Terkena Cacingan? Ini Jawaban Menurut Ahli

Baca Juga: Kebiasaan Gigit Kuku Punya Dampak Negatif, Hentikan dengan 6 Cara Ini