Padahal Jarang Perawatan ke Salon Para Tetangga Langsung Tertegun Lihat Wajah Moms Bebas dari Flek Hitam, Ternyata Rahasianya Hanya Pakai Daun Kelor yang Diracik Seperti Ini

By Ruby Rachmadina, Senin, 22 November 2021 | 09:44 WIB
manfaat daun kelor untuk kecantikan yang dapat mengatasi permasalahan kulit wajah, salah satunya flek hitam (Freepik)

Merawat bibir

Daun kelor dikenal karena sifat pelembap yang baik untuk kesehatan kulit.

Maka, tanaman ini juga sangat baik untuk dijadikan pelembap bibir dan krim bibir.

Daun kelor membantu menjaga bibir tetap lembut dan halus.

Sifat antiseptik pada kelor juga dapat menyembuhkan luka lecet, luka kulit, bekas luka bakar, memar, infeksi kulit, ruam, bekas terbakar matahari dan gigitan serangga.

Moms bisa menggunakan daun kelor sebagai masker wajah alami yang dapat dibuat di rumah.

Moms hanya perlu menyiapkan satu sendok makan bubuk kelor, satu sendok makan madu murni, alpukat yang telah dihaluskan, dan satu sendok teh perasan air lemon atau air.

Masukkan semua bahan ke dalam mangkuk dan aduk hingga rata.

Baca Juga: Jangan Memaksakan Diri Beli Skincare Mahal, Modal Daun Kelor Saja Ternyata Bisa Bikin Wajah Cerah dan Pori-pori Mengecil, Begini Triknya

Oleskan masker ke wajah secara perlahan dan merata ke seluruh permukaan kulit.

Biarkan masker meresap pada wajah selama 20 menit.

Kemudian basuh wajah dengan air hangat, kemudian keringkan wajah dengan handuk bersih.

Hati-hati jika Moms menambahkan perasan air lemon, sebaiknya jangan pergi ke luar dan memaparkan kulit ke sinar matahari secara langsung setelah mencuci wajah.

Hal ini dilakukan untuk mencegah kerusakan kulit, agar mendapatkan hasil yang optimal sebaiknya gunakan masker ini saat malam hari.