Hilangkan Garis Senyum dengan 5 Cara ini Agar Wajah Tampak Awet Muda

By Fairiza Insani Zatika, Senin, 12 Maret 2018 | 19:01 WIB
Garis senyum, salah satu bentuk keriput yang muncul di area mulut (essencelaser.com)

Nakita.id - Senyum kerap disebut sebagai riasan terbaik yang bisa dimiliki dari wajah seseorang. 

Senyuman yang tulus akan membawa dampak positif tak hanya untuk diri sendiri tapi juga orang lain. 

Begitu pula dengan tawa yang bisa menjadi obat penglipur lara. 

Namun, apakah Moms menyadari bahwa terlalu sering tersenyum juga mampu membentuk garis senyuman di wajah. 

BACA JUGA: Fakta-fakta tentang Senyum Ini Akan Membuat Moms Kepingin Senyum Terus

Garis senyum adalah jenis keriput yang berkembang di sekitar sisi mulut Moms. 

Saat Moms tersenyum, garis ini akan semakin tampak terlihat. 

Hal itu berkembang karena gerakan wajah berulang, termasuk mengerutkan kening, tersenyum, tertawa dan banyak ekspresi wajah lainnya. 

Jenis keriput ini merupakan bagian normal dari proses penuaan. 

Penyebab lain dari munculnya garis senyum ini ialah termasuk hilangnya elastisitas (kolagen), kulit dehidrasi, genetik, merokok, stres, posisi tidur yang salah dan kerusakan akibat sinar matahari. 

Keriput di sekitar area mulut ini memang tak bisa dihilangkan sepenuhnya. 

Namun, Moms bisa mencegah sedini mungkin agar hal ini tak mengganggu penampilan dengan bahan-bahan alami berikut. 

BACA JUGA: 5 Manfaat Si Kecil Belajar Beladiri. Salah Satunya Berjiwa Sportif !

1. Minyak zaitun

Minyak zaitun sangat bermanfaat untuk membantu mengatasi garis senyum. 

Sifat anti penuaan minyak zaitun berasal dari polifenol dan asam oleat di dalamnya. 

Selain itu, lemak tak jenuh tunggal dalam minyak ini membantu mencegah munculnya garis senyuman baru serta memberi kontribusi untuk menghaluskan kerutan yang terbentuk. 

Ditambah dengan manfaat minyak zaitun yang mampu menjaga kelembapan kulit dan regenerasi sel kulit. 

2. Scrub kiwi

Scrub kiwi dapat membantu Moms untuk mengatasi garis senyum dengan pengelupasan kulit. 

Pengelupasan kulit ini membantu mengangkat sel kulit mati dan menggantinya dengan kulit yang lebih muda. 

Ini akan mengurangi garis-garis halus yang disebabkan oleh tertawa dan tersenyum. 

Kiwi bekerja sebagai exfoliant alami dan antioksidan, terutama vitamin C dan polifenol yang membantu memberi nutrisi pada kulit Moms. 

3. Latihan wajah

Latihan wajah juga bisa membantu mengurangi garis tawa di mulut. 

BACA JUGA: Setelah Menunggu Lama, Akhirnya Song Joong Ki Kembali Bermain Drama

Ada beberapa latihan yang mampu membantu mengencangkan kulit wajah. 

Hal ini pada gilirannya akan mengurangi munculnya keriput. 

Latihan wajah juga bisa menghasilkan endorfin yang berkontribusi pada kesehatan kulit Moms. 

4. Tabir surya

Untuk mencegah munculnya garis senyum akibat sinar matahari, losion tabir surya berkualitas bagus adalah pilihan yang tepat. 

Terlalu banyak terkena paparan sinar ultraviolet (sinar UV) cukup berbahaya dan dapat merusak kulit Moms. 

Ini terutama akan menganggu elastisitas dan menyebabkan hilangnya kolagen. 

Selain itu, sinar UV juga menyebabkan warna kulit tidak rata, kering, dan kasar. 

Oleskan tabir surya di wajah setiap hari. 

Sebaiknya gunakan tabir surya dengan sun protection factor (SPF) 15 atau lebih tinggi untuk pemakaian sehari-hari. 

BACA JUGA: Hindari Kebiasaan Menggigit Kuku, Ini Risiko Kesehatan yang Akan Terjadi

Sedangkan, untuk aktivitas luar ruangan, gunakan SPF 30.

5. Air putih

Kulit dehidrasi lebih mudah tersumbat sehingga Moms perlu mencoba cara terbaik agar kulit tetap terhidrasi dari dalam. 

Oleh karena itu, sebaiknya konsumsi cukup air sepanjang hari. 

Asupan air membantu Moms dalam menjaga kelembapan kulit serta membuatnya terlihat lebih muda dan sehat. 

BACA JUGA: Ditemani Saat Mandi, ini yang Akan Zaskia Adya Mecca Lakukan Ketika Anaknya Besar Nanti!

Agar tetap terhidrasi, minumlah sekitar 8 sampai 10 gelas air putih sehari. 

Selain air putih, Moms juga bisa mengonsumsi teh hijau, jus buah, sayuran, atau asupan yang kaya kandungan mineral.