Waduh Rafathar Disebut Sempat Cemburu dengan Adiknya, Ternyata Begini Cara Mengatasi Anak yang Cemburu dengan Adik yang Baru Lahir

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 27 November 2021 | 13:24 WIB
Cara mengatasi anak yang cemburu dengan adiknya (Kolase foto instagram.com/@raffinagita1717)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu, Raffi Ahmad membongkar bagaimana perangai anak pertamanya terhadap sang adik.

Kita tahu sebelumnya istri Raffi, Nagita Slavina baru saja melahirkan anak kedua.

Melalui unggahan di Instagram, Raffi mengumumkan kabar bahagia tersebut.

Baca Juga: Nagita Slavina Mual Setelah Operasi Caesar, Ternyata Mengatasinya Cukup dengan Satu Bahan Dapur Ini

Dilansir dari Tribunnews.com, Raffi menyebut bahwa Rafathar sempat merasa cemburu dengan keberadaan sang adik.

Namun disebutkan, saat ini Rafathar sudah mulai tenang.

"Rafathar sempat ada jealous cuma sudah enggak lagi sekarang," ungkapnya.

Hilangnya rasa jealous Rafathar Malik Ahmad itu diungkap Raffi Ahmad setelah Nagita Slavina memberikan pengertian kepada putra sulungnya.

"Malem tadi Gigi ngasih tau udah dikasih tahu ke Rafathar. Jadi udah cair, dia udah mau meluk-meluk dan cium adeknya," ujar Raffi Ahmad.

Adanya kecemburuan dari anak yang lebih besar pada adik yang baru lahir memang sering terjadi.

Melansir dari Verywellfamily.com, berikut cara mengatasi anak yang cemburu dengan adiknya yang baru lahir.

1. Ajarkan sentuhan lembut

Ajarkan kakaknya cara menggosok punggung bayi.

Ceritakan bagaimana sentuhan semacam ini menenangkan bayi, dan pujilah sang kakak untuk pekerjaan yang dilakukan dengan baik.

Baca Juga: Nagita Slavina Dipastikan Pulang dari Rumah Sakit Hari Ini, Ini Dia Daftar Makanan yang Baik Dikonsumsi Sehari Setelah Persalinan Sesar

Pelajaran ini mengajarkan anak bagaimana menjalin fisik dengan bayi dengan cara yang positif.

2. Memuji

Setiap kali melihat anak yang lebih besar menyentuh bayi dengan lembut, berikan komentar positif. 

Peluk dan cium anak yang lebih besar dan katakan padanya betapa bangganya Moms dengan si kakak.

3. Berikan cinta ekstra

Moms bisa memberkan cinta yang ekstra untuk sang kakak.

Misalnya, Moms bisa lebih sering mengucapkan, 'Mama sayang kakak' atau 'Mama papa selalu sayang kakak'.

Selain itu, Moms juga bisa berbagi waktu dengan Dads untuk menemani si kakak bermain, walau sebentar.

Baca Juga: Detik-detik Melahirkan Anak Kedua Masih Sempat Dandan, Alasan Nagita Slavina Ini Bikin Tergelak: 'Nanti Si Adek...'

4. Libatkan si Kakak 

Moms bisa melibatkan si Kakak untuk berbagai hal terkait adiknya.

Misalnya, Moms bisa ajarkan mereka bagaimana cara menghibur bayi, atau Moms bisa mengajak sang kakak untuk menaburkan bedak tabur ke tubuh sang adik usai mandi.

5. Tidak membanding-bandingkan

Selain itu, sebaiknya Moms jangan membanding-bandingkan apa pun antara kakak dan adiknya.

Pasalnya, anak-anak dapat menafsirkan komentar ini sebagai kritik.