Nakita.id - Senangnya jika kita bisa menyantap makanan dengan nyaman.
Hal ini terjadi jika kesehatan gigi dan mulut terjaga.
Gigi tidak mengalami masalah, begitupun juga pada mulut.
Namun, bagaimana jika mengalami sakit gigi?
Sebagian besar dari Moms pasti pernah mengalami sakit gigi.
Sakit gigi membuat kita tak nyaman saat menyantap makanan.
Tak hanya itu, sakit gigi juga membuat kepala kita sakit.
Sebenarnya apa, sih, yang terjadi ketika kita mengalami sakit gigi?
Baca Juga: Bikin Gigi Kuning Jadi Putih Cerah Ternyata Modalnya Cuma Kayu Manis yang Diolah Jadi Seperti Ini
Melansir dari WebMD, sakit gigi terjadi karena adanya peradangan pada pada bagian tengah gigi.
Bagian ini dinamakan dengan pulpa.
Pulpa ini melindungi syaraf yang sangat sensitif terhadap rasa sakit.
Apabila gigi mengalami pengeroposan, maka syaraf akan mudah terganggu.
Maka dari itu tak heran jika saat mengalami sakit gigi kepala dan beberapa bagian tubuh lainnya Moms juga turut sakit.
Namun, Moms harus tahu dari sekarang, bahwa ada dua jenis bahan dapur yang bisa digunakan untuk meredakan sakit gigi.
Ada apa saja?