Meski Manfaat Daun Binahong Hanya Dikenal Sebagai Obat Penyembuh Luka, Ternyata Air Rebusan Daun Binahong Lebih Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh yang Tak Pernah Disangka-sangka

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 1 Desember 2021 | 12:51 WIB
Manfaat daun binahong dan air rebusan daun binahong (Kompas)

“Daun binahong itu banyak khasiatnya. Selain itu juga banyak ditemukan di area perkebunan, perumahan dan lain-lain. Daun ini bisa dikatakan sebagai alternatif pengobatan yang murah,” jelas Prof. Dr. Ir. Ervizal A.M. Zuhud (AMZU), MS.

Ia juga menyarankan masyarakat untuk dapat merasakan manfaat daun binahong sebagai alternatif pengobatan yang murah.

Menurut Ervizal, sebenarnya ada 2 jenis daun binahong yang dibedakan berdasarkan warnanya.

Baca Juga: Jangan Langsung ke Dokter Apalagi Minum Obat, Penyakit Ambeien Bisa Disembuhkan Hanya dengan Daun Binahong

Ada dua jenis daun binahong, yaitu yang berwarna merah dan hijau. Meski tampilan fisiknya berbeda, tetapi manfaat daun binahong tersebut tak ada bedanya.

Terlebih lagi, air rebusan daun binahong yang dikonsumsi akan mengatasi berbagai masalah kesehatan, misalnya; maag, masalah kulit, asam urat, kolesterol, diabetes, dan sesak napas.

Manfaat daun binahong dan air reusan daun binahong

Bahkan air rebusan daun binahong atau manfaat daun binahong dari luar juga mampu membantu mengurangi efek peradangan otot setelah olahraga. Juga dipercaya mampu meredakan reumatik, encok, flu tulang, dan pegal linu.

Cara mengolahnya mudah.