Tips Mengurangi Mual Muntah pada Ibu Hamil, Cukup Terapkan Pola Makan Seperti Ini Selama Kehamilan

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 2 Desember 2021 | 15:00 WIB
Tips mengurangi mual muntah pada ibu hamil (Pexels.com)

Dengan pola makan tersebut, bisa mencegah mual muntah secara berlebihan.

"Untuk pola makan ibu hamil di trimester 1 dan 3 sepertinya sama, makan sedikit-sedikit tapi sering. Karena di trimester ke satu ada hormon kehamilan yang menyebabkan ibu lebih gampang mual dan muntah. Sehingga, ketika ibu makan banyak, itu bisa mengakibatkan kembung, dan asam lambung, maka itu dianjurkan pola makannya itu sedikit-sedikit tapi sering," kata dr. Ahmad Arif, SpOG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan dari RSIA Citra Ananda, Tangerang Selatan.

dr. Ahmad Arif, SpOG dari RSIA Citra Ananda

Selain itu, di trimester tiga, pola makan ibu hamil dikit-dikit tapi sering juga harus diterapkan.

Baca Juga: Beda Umur Beda Juga Kebutuhannya, Ini Dia Cara Memenuhi Kebutuhan Gizi Anak Usia 12 Bulan Sampai Usia Sekolah

Karena di trimester ketiga, perut Moms pun akan lebih membesar, sehingga ketika makan banyak sekaligus berisiko membuat Moms kembung dan asam lambung.

"Pola makan yang sedikit-sedikit tapi sering ini juga akan diulangi nanti di usia kehamilan 32 minggu. Karena di usia kehamilan di atas 32 minggu, perut akan semakin membesar, dan juga akan menekan lambung dan usus, sehingga pengosongannya pun akan jadi melambat, sehingga kalau diisi langsung penuh, gampang sekali begah," tutup dr. Arif.