Cara Jitu Agar Anak Mau Minum Obat, Orang Tua Bisa Langsung Coba Tanpa Perlu Memaksa

By Ruby Rachmadina, Jumat, 3 Desember 2021 | 17:15 WIB
cara agar anak mau minum obat tanpa perlu dipaksa (Freepik)

 

Jangan khawatir jika Si Kecil menolak, Moms bisa lakukan cara sederhana ini agar anak mau minum obat tanpa melakukan paksaan seperti dilansir dari Children's Hospital Los Angeles.

Campurkan obat dengan makanan kesukaan

Untuk mengakali agar anak mau minum obat Moms bisa gunakan makanan favoritnya.

Moms bisa mencampurkan obat ke dalam puding, yogurt, atau sirup cokelat.

Tak hanya itu, coba letakkan obat di sendok lalu tutup dengan satu sendok es krim atau makanan yang ia senang cicipi.

Tetapi untuk melakukan cara ini Moms harus menanyakan aturannya terlebih dahulu ke dokter.

Hal itu dikarenakan ada beberapa jenis obat yang tak boleh dikonsumsi berbarengan dengan makanan.

Baca Juga: Obat Batuk Alami untuk Anak, Dijamin Lebih Ampuh dan Aman Dikonsumsi Tanpa Adanya Efek Samping

Jadikan minum obat menjadi hal yang menyenangkan

Anak-anak kerap enggan untuk meminum obat karena mereka merasa takut akan rasanya yang pahit.

Apalagi jika Moms kerap menakut-nakutinya seperti contoh 'Adek ayo minum obat, kalu tidak dokter marah', hal seperti ini sebaiknya dihilangkan ya Moms.

Dibanding berbohong seperti itu, Moms bisa memberikan obat dengan cara yang menyenangkan.

Moms mungkin bisa mengajak anak untuk bermain peran seperti anak menjadi pasien dan Moms berakting layaknya seorang dokter.

Moms bisa berikan obat sehingga anak bisa meminumnya tanpa ada paksaan.

Memilih jenis obat yang bisa dikonsumsi anak

Agar anak mau minum obat Moms harus tahu terlebih dahulu kondisi Si Kecil.

Apakah anak terbiasa minum obat berbentuk kapsul, sirup, atau tablet.

Bicarakan juga dengan dokter terkait formulasi tentang obat tertentu.

Pastikan obat yang dipilih memudahkan anak untuk menelannya.

Baca Juga: Tak Perlu ke Apotek, Moms Bisa Buat Sendiri Obat Anak Masuk Angin dan Muntah di Rumah, Cuma Perlu 3 Bahan Alami Ini

Puji anak jika berhasil minum obat

Sama seperti orang dewasa, anak-anak juga memiliki perasaan.

Saat anak minum obat sebaiknya dekati ia dengan sikap positif.

Jangan lupa untuk memuji anak ketika mereka minum obat tanpa kesulitan.

Pastikan bahwa minum obat bukanlah hal yang menakutkan.

Jangan pernah mengancam anak  jika mereka enggan minum obat.