Cara Mencegah Kanker Paru-paru Bukan Cuma Menghindari Asap Rokok, Hal Sederhana Ini Ternyata juga Ampuh untuk Dilakukan

By Debora Julianti, Rabu, 8 Desember 2021 | 11:00 WIB
Ventilasi rumah menjadi salah satu hal penting yang bisa mencegah kanker paru-paru (Freepik.com)

Nakita.id –  Paru-paru merupakan salah satu organ dalam sistem pernapasan yang mempunyai peranan penting bagi tubuh.

Dalam hal ini, paru-paru berperan mengolah oksigen dari udara untuk masuk ke aliran darah kemudian diedarkan ke seluruh tubuh.

Bukan hanya itu, paru-paru juga berfungsi dalam pertukaran oksigen dan karbon dioksida yang keluar dari tubuh, maka karena itu paru-paru menjadi salah satu organ tubuh yang harus dijaga dengan baik.

Jika tidak, paru-paru akan rentang terhadap berbagai macam penyakit yang mengganggu sistem kerja pernapasan dalam tubuh.

Salah satu gangguan penyakit yang perlu diwaspadai adalah kanker paru-paru.

Kanker paru-paru biasanya disebabkan karena gaya hidup yang tidak sehat, seperti merokok, minuman beralkohol, dan makanan yang tidak sehat.

Melansir dari Verywell Health, berikut beberapa cara mencegah kanker paru-paru yang perlu Moms ketahui.

1. Berhenti Merokok

Bahan kimia yang terdapat pada rokok dapat menyebabkan kanker dan juga meningkatkan risiko penyakit pernapasan lainnya.

Bukan tanpa alasan, berdasarkan penelitian sebesar 90 persen dari semua kasus kanker paru-paru adalah akibat dari merokok.

Dalam hal ini, asap rokok mengandung banyak zat beracun, termasuk formaldehida, benzena, dan arsen.

Baca Juga: Verawaty Fajrin Meninggal karena Kanker Paru-paru, Lakukan Pencegahan Risiko Kanker Paru-paru dengan 6 Cara Mudah Ini

2. Hindari Asap Rokok

Selain perokok aktif yang akan mengidap kanker paru-paru, ternyata perokok pasif juga memiliki kemungkinan yang sama untuk berdampak terkena penyakit tersebut.

Menurut penelitian tinggal dengan seorang perokok meningkatkan risiko terkena kanker paru-paru sebesar 20 hingga 30 persen.

Maka dari itu, penting bagi kita untuk menghindari orang-orang yang sedang merokok.

Terutama, jika di rumah kita ada anak kecil yang masih sangat sensitif, sebaiknya Moms segera menegur orang tersebut agar kesehatan anak kita juga tetap terjaga.

3. Hindari Zat Karsinogen

Karsinogen adalah bahan kimia yang membuat sel lebih mungkin menjadi kanker setelah bersentuhan dengan mereka.

Seseorang dapat mengalami paparan karsinogen, seperti asbes secara signifikan dapat meningkatkan risiko terkena kanker paru-paru.

Oleh karena itu, pekerja konstruksi memiliki risiko lebih besar terkena karsinogen ini.

Orang harus selalu memastikan bahwa mereka memiliki pakaian dan peralatan pelindung yang sesuai saat bekerja jika bekerja bersinggungan dengan zat karsiongen.

Baca Juga: Jangan Lagi Lakukan, Merokok Dekat Anak-anak Bisa Timbulkan Bahaya Kesehatan yang Tak Main-main

4. Ventilasi rumah

Seperti yang kita ketahui, ventilasi dirumah sangat penting untuk sirkulasi udara didalam rumah.

Ruang bawah tanah dan tingkat bangunan yang lebih rendah sering mengandung tingkat risiko radon yang tinggi.

Radon adalah gas radioaktif yang terjadi secara alami dari kerak bumi.

Sementara, jumlah radon yang ditemukan di rumah seseorang bervariasi, penelitian menunjukkan bahwa hingga10 persen kasus kanker paru-paru mungkin karena paparan radon.

Tanah terus menerus melepaskan radon dan kadar radon bervariasi tergantung pada komposisi tanah dan struktur bangunan.

5. Olahraga dan Menjaga Pola Makan Sehat

Olahraga teratur dapat membantu mencapai atau mempertahankan BMI moderat.

Seseorang dapat mengurangi risiko kanker paru-paru dengan melakukan berbagai bentuk aktivitas fisik.

Selain itu, mengikuti pola makan sehat dapat berperan dalam menurunkan kemungkinan seseorang terkena berbagai jenis kanker.

Berat badan yang tinggi merupakan faktor risiko kanker, bersama dengan asupan serat makanan yang tidak mencukupi, konsumsi daging olahan serta alkohol yang berlebihan .

Diet kaya serat dan makanan rendah kalori, seperti buah-buahan dan sayuran, dapat mengurangi risiko terkena kanker.

Baca Juga: Kenali Lebih Jauh Penyebab Kanker Paru-paru Serta Pengobatannya yang Inovatif di Indonesia