Stop Buang Air Beras Mulai Dari Sekarang, Coba Deh Pakai untuk Basuh Wajah Sebelum Tidur, Moms Pasti Nyesal Selama Ini Nggak Melakukannya

By Amallia Putri, Rabu, 8 Desember 2021 | 14:53 WIB
Air cucian beras tidak seharusnya dibuang, sebab baik digunakan untuk membasuh wajah (Pixabay)

Air bekas cucian beras membuat wajah semakin glowing

Apa saja, sih, manfaat yang diberikan air bekas cucian beras untuk kulit kita?

1. Wajah lebih cerah

Jika Moms ingin wajah lebih glowing, Moms bisa menggunakan air bekas cucian beras untuk membasuh wajah.

Bagaimana bisa?

Melansir dari Bustle, air bekas cucian beras digunakan sebagai skincare bagi orang Korea selama bertahun-tahun.

Menurut ahli kecantikan, Alicia Yoon, air bekas cucian beras menjadi bahan perawatan wajah oleh perempuan Korea sejak dahulu.

"Beras adalah bahan kecantikan tradisional dari Korea yang diturunkan dari generasi ke generasi," jelasnya, melansir dari Bustle.

2. Melembapkan kulit dengan sempurna

Air bekas cucian beras ternyata juga bisa digunakan sebagai bahan untuk melembapkan kulit wajah.

Beras ternyata mampu untuk membuat kulit menjadi lebih kencang.

Baca Juga: Yes! Semua Wanita Bisa Awet Muda Bebas Keriput di Wajah Cuma Modal Beras yang Diolah Jadi Seperti Ini, Dijamin Hasilnya Bikin Suami Makin Cinta

Pori-pori wajah yang besar juga menyebabkan produksi minyak di kulit menjadi berlebihan.

Produksi minyak di kulit jika berlebihan juga memicu munculnya jerawat.

Dengan air bekas cucian beras, pori-pori wajah menjadi mengecil dan produksi minyak di kulit bisa dikendalikan.

Peradangan di kulit wajah karena jerawat juga bisa teratasi dengan air bekas cucian beras.

Kulit Moms terasa lebih elastis dan juga kencang.

3. Mengurangi sunburn

Melansir dari Health Shots, air cucian beras juga bisa untuk mengurangi dampak akibat panas matahari atau sunburn.

Sunburn membuat kulit Moms menjadi kemerahan, iritasi, hingga rasa perih.