Mitos VS Fakta Kehamilan: Benarkah Ibu Hamil Harus Menghindari Seafood? Begini Penjelasannya

By Kirana Riyantika, Kamis, 9 Desember 2021 | 19:40 WIB
Jadi mitos vs fakta kehamilan, benarkah ibu hamil dilarang makan seafood? (Pexels.com/Cottonbro)

Nakita.id - Di kalangan masyarakat, banyak sekali anjuran atau larangan yang menjadi mitos vs fakta kehamilan.

Hingga saat ini banyak hal-hal seputar mitos kehamilan diyakini sejak turun menurun.

Sebagai Moms yang melek informasi, perlu mencari tahu kebenaran mengenai hal-hal yang dipercaya masyarakat tersebut.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan yang Sudah Dibuktikan, Ternyata Anak Akan Menuruni Hal Ini dari Mamanya

Salah satu larangan bagi ibu hamil yang diyakini adalah Moms hamil harus menghindari makanan laut.

Sebab, banyak yang meyakini makanan laut mengandung senyawa logam yang bisa mempengaruhi kesehatan bayi.

Bahkan, banyak yang meyakini makan seafood bisa menyebabkan keguguran.

Benarkah ibu hamil dilarang makan seafood?

Melansir The Bump, ternyata larangan ibu hamil makan seafood hanya mitos belaka.