Berikut Ciri-ciri Hamil Kosong yang Bisa Buat Wanita Kecewa, Tolong Jangan Anggap Sepele Tanda-tandanya

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 11 Desember 2021 | 16:15 WIB
Ciri-ciri hamil kosong yang harus Moms tahu agar tidak kecewa (pexels.com)

Tak heran, hamil kosong atau blighted ovum akan dirasakan sebagai kehamilan yang normal.

Sebagian besar hamil kosong terjadi karena adanya kesalahan di awal pembentukan embrio, misalnya kelainan kromosom.

Biasanya sangat jarang disebabkan oleh kelainan atau hal-hal lain yang terjadi pada kedua orangtua.

Beda dengan pengertian hamil anggur yang berarti adanya suatu kondisi kelainan pada pembentukan ari-ari sehingga bentuknya mirip seperti buah anggur.

Baca Juga: Waspadai Ciri-ciri Hamil Kosong Bisa Lahirkan Bayi Cacat, Ketahui Cara Mengatasinya

Hamil kosong merupakan salah satu bentuk keguguran dan 80 persen kehamilan kosong ini terdeteksi di awal kehamilan.

Keguguran yang tejadi akibat hamil kosong atau blighted ovum biasanya terjadi pada usia kehamilan kurang dari 10 minggu.

Jika kehamilan normal, janin seharusnya terbentuk di usia kehamilan 7-8 minggu.

Namun hamil kosong justru yang terbentuk hanyalah berupa kantong kehamilan.