Ciri-ciri Hamil Anak Kembar yang Bisa Diketahui secara Mandiri, Moms Jadi Tak Perlu Keluar Uang untuk Lakukan USG

By Debora Julianti, Minggu, 12 Desember 2021 | 12:30 WIB
Hamil anak kembar (Freepik.com)

1. Berat Badan Naik Drastis

Cara mudah mengetahui ciri-ciri hamil anak kembar ialah kondisi berat badan Moms yang meningkat secara signifikan.

Perbedaannya dengan kehamilan tunggal bahkan bisa mencapai hingga 4,5 kilogram meski usia kandungan sama, apalagi jika kenaikan drastis tersebut terjadi pada trimester pertama.

Kondisi ini sebetulnya disebabkan oleh peningkatan ukuran rahim dan volume darah yang lebih besar dibanding hamil satu janin.

Sehingga, tidak perlu heran bila Moms juga akan mengalami kenaikan berat badan sekitar 7 sampai 12 kilogram pada trimester kedua.

2. Perut Besar Saat Hamil Muda

Selain peningkatan berat badan, ciri-ciri hamil anak kembar juga bisa dilihat dari ukuran perut Moms.

Umumnya, perut wanita dengan kehamilan kembar akan tampak lebih besar saat usia kandungan masih muda.

Tidak perlu ditanyakan lagi, penyebabnya ialah dua janin yang berada didalam perut Moms.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Apakah Posisi Bercinta Bisa Bantu Moms Punya Anak Kembar?