Manfaat Batang Pisang Untuk Kesehatan Tak Ada Tandingannya, Sayang Banget Kalau Tidak Mencoba Khasiatnya

By Kirana Riyantika, Minggu, 12 Desember 2021 | 19:37 WIB
Manfaat batang pisang untuk kesehatan bisa Moms dapatkan dengan cara sederhana (Pexels.com/Jonas Von Werne)

Air batang pisang mencegah penyakit batu ginjal

Penyakit batu ginjal terjadi karena deposit kalsium.

Moms bisa mencegah timbulnya batu ginjal dengan memanfaatkan batang pisang.

Rutin mengonsumsi batang pisang bsia memberikan efek diuretik.

Baca Juga: Pantas Saja di Amerika Serikat Jadi Buruan, Terungkap Manfaat Batang Pisang atau Gedebog yang Bisa Bikin Tubuh Jadi Seperti Ini

Efek diuretik pada batang pisang memiliki manfaat penting untuk membersihkan saluran ginjal.

Ini juga bisa melancarkan buang air kecil sehingga bisa mencegah pembentukan batu ginjal.

Asam lambung

Batang pisang bisa membantu menteralisir asam lambung yang biasanya meningkat terutama saat bangun di pagi hari.

Caranya yaitu dengan minum jus batang pisang.

Jus batang pisang dipercaya ampuh mencegah kerusakan pada dinding lambung akibat asam lambung.