3 Tanaman Hias Ampuh untuk Usir Nyamuk Selama Musim Hujan, Wajib Moms Miliki di Rumah

By Amallia Putri, Minggu, 12 Desember 2021 | 16:45 WIB
Tanaman hias di rumah untuk usir nyamuk selama musim hujan (Freepik)

Nakita.id - Ini dia Moms tanaman yang harus Moms miliki di rumah untuk mengusir nyamuk.

Menjelang akhir tahun 2021 ini, Indonesia mulai memasuki musim penghujan.

Beberapa daerah mulai mengalami hujan deras selama beberapa minggu belakangan.

Mungkin banyak Moms yang mulai mengeluh, nyamuk mulai berdatangan di musim penghujan ini.

Apa yang menyebabkan nyamuk mulai banyak di musim hujan ini?

Di musim hujan ini, udara semakin basah dan lembap.

Curah hujan yang tinggi membuat genangan di berbagai tempat tertentu.

Genangan inilah yang disukai oleh nyamuk.

Baca Juga: Modalnya Cuma dengan Cuka, Siapa Sangka Ampuh Mengusir Nyamuk dari Rumah, Begini Caranya

Mereka bisa meninggalkan dan menetaskan telur-telur mereka di dalam genangan air tersebut.

Maka dari itu, Moms harus tahu caranya untuk mengusir nyamuk dari rumah.

Selama ini Moms mungkin akan mengatasinya dengan berbagai macam obat nyamuk.

Baik itu obat nyamuk bakar atau semprot yang digunakan untuk usir nyamuk di rumah.

Kali ini, coba cara baru yang lebih alami dan aman untuk usir nyamuk.

Tahukah Moms, ternyata ada beberapa tanaman yang ampuh usir nyamuk, lo.

Apa saja?

Moms wajib tahu kalau sebenarnya tanaman hias bisa digunakan untuk mengusir nyamuk, lo, Moms.

Selama masa pandemi, mengoleksi dan merawat tanaman hias mungkin menjadi hobi terbaru Moms.

Selain sehat, kegiatan merawat tanaman hias ini juga cenderung bisa membuat Moms menjadi lebih rileks.

Kecemasan di masa pandemi bisa berkurang karena kegiatan merawat tanaman, salah di antaranya adalah tanaman hias.

Namun, bukankan tanaman di dalam ruangan hanya akan membuat nyamuk semakin banyak?

Eits, belum tentu, lo, Moms.

Semuanya tergantung dari Moms lagi, jenis tanaman apa yang digunakan.

Lalu, jenis tanaman yang bagaimana yang ampuh untuk usir nyamuk?

Baca Juga: Cara Mencegah Ulat Memakan Daun Tanaman di Rumah, Ternyata Cukup Lakukan Hal Sederhana Seperti Ini

1. Serai

Selama ini serai digunakan untuk bahan aromatik dan penyedap makanan.

Tak hanya itu, serai juga sering digunakan untuk teh.

Namun, siapa sangka serai juga bisa digunakan untuk mengusir nyamuk.

Mungkin Moms bertanya-tanya, bagaimana bisa serai bisa ampuh untuk menyingkirkan nyamuk. 

Serai memiliki kandungan minyak citronella.

Minyak inilah yang menyebabkan serai memiliki aroma yang khas.

Karena kandungan senyawa ini juga, nyamuk akan menyingkir dari rumah kita.

Banyak juga lotion anti nyamuk yang menggunakan serai untuk bahan dasarnya.

Tubuh manusia mengeluarkan karbon dioksida yang dapat menarik perhatian nyamuk.

Dengan kandungan minyak citronella dari serai tersebut, ternyata bisa menyamarkan karbon dioksida yang menarik nyamuk tadi.

Sehingga nyamuk tidak mau untuk menghampiri kita.

2. Bawang putih

Hampir sama seperti serai, kita mengetahui bawang putih bermanfaat untuk penyedap makanan.

Namun, ternyata tidak juga.

Ada manfaat lain yang diberikan oleh bawang putih untuk kebersihan rumah kita.

Bawang putih juga bisa digunakan untuk mengusir nyamuk.

Baca Juga: Begini Cara Mudah Mengusir Nyamuk dari Rumah, Cukup Gunakan Bahan yang Ada di Dapur Rumah Ini Aja

Namun, ternyata bawang putih memiliki aroma khas yang sangat tidak disukai oleh nyamuk.

Sehingga nyamuk enggan untuk masuk ke rumah kita lagi, jika kita memiliki bawang putih di rumah sebagai tanaman hias.

Apakah baik menanam bawang putih di dalam rumah untuk mengusir nyamuk?

Menanam bawang putih di bagian dalam rumah sangat baik, Moms.

Bawang putih tetap bisa tumbuh di dalam ruangan.

3. Lavender

Tanaman lavender sebagai tanaman hias di dalam ruangan

Tentu semua orang sudah banyak yang tahu mengenai manfaat tanaman yang satu ini.

Tanaman yang memiliki bunga berwarna ungu ini seringkali digunakan sebagai bahan pengusir nyamuk.

Sama seperti dua tanaman sebelumnya, lavender memiliki aroma yang tidak disukai oleh nyamuk.

Lavender ini baik untuk diletakkan di dalam rumah.

Sebab, menurut beberapa penelitian, lavender mengusir nyamuk secara efektif, yaitu sebanyak 93 persen.

Sedangkan untuk di luar ruangan, lavender efektif mengusir nyamuk sebesar 53 persen.

Bahkan, yang lebih baiknya lagi, ternyata lavender memiliki fungsi antijamur dan antibakteri.

Apakah tanaman lavender sulit untuk ditemukan?

Ternyata tidak juga, lo, Moms.

Tanaman lavender bahkan sudah bisa ditemukan di berbagai toko online dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga: Tanpa Semprotan Anti Nyamuk, Rahasia Rumah Bebas Nyamuk Ternyata Cuma Pakai Bumbu Dapur yang Ada di Rumah

Lalu, di mana, sih, sebaiknya meletakkan tanaman-tanaman ini untuk mengusir nyamuk?

Disarankan untuk meletakkan tanaman-tanaman tersebut di dekat jendela.

Jendela merupakan tempat utama nyamuk untuk masuk.

Selain itu, di dekat jendela tanaman juga lebih mudah untuk mendapatkan akses sinar matahari.

Pastikan Moms untuk menyirami tanaman hias ini agar tidak mudah layu.

Ternyata, dengan ketiga tanaman ini, nyamuk di musim hujan akan terbang dan tak ingin mendekati rumah kita lagi.

Moms, Dads, dan si Kecil menjadi aman dari ancaman penyakit seperti demam berdarah.