Perlunya Dads Berperan Sama Mengajarkan Anak Olahraga, Ini yang Perlu Diperhatikan

By Kirana Riyantika, Senin, 13 Desember 2021 | 18:43 WIB
Pentingnya Dads Berperan Sama mengajarkan anak olahraga (Pexels.com/Gustavo Fring)

Nakita.id - Penting bagi Dads Berperan Sama terlibat langsung dalam pengasuhan anak.

Salah satu hal yang perlu Dads lakukan adalah mengajarkan anak untuk berolahraga.

Olahraga jadi salah satu kegiatan positif dalam menyalurkan energi anak yang besar.

Terutama anak yang masih sangat aktif dalam berkegiatan.

Baca Juga: Pentingnya Dads Berperan Sama Mengajarkan Si Kecil Menabung, Begini Caranya

Melansir Very Well Family, berikut beberapa hal yang bisa Dads lakukan untuk mengajarkan anak olahraga:

Tunjukkan dukungan

Anak tidak dapat berolahraga dengan baik tanpa dukungan aktif Dads.

Beberapa hal yang bisa Dads berikan adalah dengan finansial, logistik, dan emosional.

Penting Dads bisa memberikan dukungan untuk olahraga anak, namun sebaiknya pastikan sesuai kemampuan.