Mitos vs fakta kehamilan larangan minum teh selama hamil tidak tepat, karena nyatanya ada beberapa jenis teh yang aman dikonsumsi terutama saat mulai kontraksi menjelang persalinan, yaitu teh daun raspberry merah.
Meski aman, sebaiknya Moms hamil mengonsumsi teh herbal dalam jumlah sedang.
Selain itu, banyak ahli yang merekomendasikan untuk tidak minum teh chamomile dan teh daun raspberry di trimester awal kehamilan.
Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan: Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Lele? Ini Jawabannya
Ada beberapa jenis teh yang sebaiknya dihindari selama kehamilan, diantaranya teh diet, teh detoksifikasi, herbal black cohos, blue cohosh, dan lain-lain.
Moms hamil sebaiknya tidak berlebihan minum teh karena sebuah penelitian menemukan minum teh lebih dari 3 cangkir bisa mengganggu penyerapan asam folat.
Padahal, asam folat sangat penting untuk mencegah cacat tabung saraf seperti spina bifida.
Sedangkan bila Moms minum dua hingga tiga cangkir per hari, umumnya aman selama kehamilan.
Sebaiknya sebelum mengonsumsi teh, Moms konsultasi dulu dengan dokter kandungan untuk mengetahui keamanannya.