Agar Tak Alami Gangguan Saraf, Konsumsi Vitamin Ini

By Amelia Puteri, Jumat, 16 Maret 2018 | 21:47 WIB
Dokter saraf, dr. Manfaluthy Hakim, Sp.S(K) (Amelia Puteri)

Nakita.id - Tak dapat dihindari bahwa usia semakin bertambah. Konsekuensinya, terjadi proses penuaan seperti kulit yang keriput, mulai muncul uban, dan sebagainya.

Tak hanya tampak luar, tetapi juga sistem saraf yang jadi menua, baik sistem saraf pusat yaitu otak.

Tentu otak pada seseorang berumur 30 tahun berfungsi lebih baik ketimbang otak seseorang yang berumur 60 tahun.

Sayangnya, proses penuaan ini tak dapat dicegah, oleh karena itu Moms pasti akan mengalaminya.

BACA: Perlukah Si Kecil Konsumsi Suplemen untuk Penuhi Kebutuhan Nutrisinya?

Namun, menurunnya fungsi sistem saraf pada tubuh bisa diperlambat, salah satunya adalah dengan mengonsumsi vitamin neurotropik.

Dalam acara konferensi pers studi NENOIN 2018 tentang gejala kerusakan saraf tepi, dokter saraf, dr. Manfaluthy Hakim, Sp.S(K) menerangkan, "karena (sistem saraf) mengalami penurunan, dan hal ini tidak bisa dihentikan, hanya bisa diperlambat dengan mengonsumsi vitamin neurotropik."

BACA JUGA: Minum Campuran Bawang Putih dan Madu Saat Perut Kosong Selama 7 Hari, Lihat Apa yang Terjadi

Tak hanya itu, ia menambahkan, "Tentunya ditambah olahraga, dan tetap aktif bergerak, itu yang paling penting."

Konsumsi vitamin neurotropik secara rutin dan berkala terbukti secara signifikan dapat mengurangi gejala neuropati seperi kebas, kesemutan, rasa terbakar, dan rasa sakit.

BACA JUGA: Mengenal Kakebo, Solusi Cerdas Menabung ala Jepang Untuk Stay At Home Moms

Hal ini karena di dalam vitamin neurotropik sudah mengandung vitamin B kombinasi yaitu vitamin B1, B6, dan B12.

Nah, itu dia Moms cara yang dapat dilakukan agar bisa memperlambat menurunnya fungsi sistem saraf seiring bertambahnya usia. (*)