Tips Mudah Meredakan Penyakit Asam Lambung Menurut Ahli, Dijamin Tak Akan Menyesal Kalau Sudah Tahu

By Shannon Leonette, Rabu, 22 Desember 2021 | 19:54 WIB
Ternyata begini tips mudah meredakan penyakit asam lambung. (pexels.com/Sora Shimazaki)

Menurut dr. Santi dari Medical Center Kompas Gramedia, sebenarnya ada tips gampang untuk mencegah kambuhnya penyakit asam lambung.

Pertama, penderita asam lambung sebaiknya makan dalam porsi sedikit, tapi sering.

Minimal, setiap 2-3 jam untuk makan sesuatu.

"Makan pagi, makan besar, siang, dan makan malam. Di tengah itu boleh ditambah snack (cemilan). Dengan catatan, snack jangan tinggi kalori," ungkap dr. Santi.

Selain itu, perhatikan juga makanan yang akan dikonsumsi.

Karena, kata dr. Santi, pantangan makanan atau minuman bagi penderita gangguan asam lambung tiap orang berbeda-beda.

"Penyebab gangguan lambung, itu sifatnya individu. Karenanya, buatlah jurnal makanan apa dan minuman apa memicu, menambah parah sakit lambungnya," jelasnya.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Asam Lambung Sering Naik Saat Hamil Pertanda Bayi Memiliki Ciri Fisik Seperti Ini