Mengenang Almarhumah Mbah Minto, Sosok 'Simbok' yang Viral karena Imbauan Dilarang Mudik Awal Pandemi, Gubernur Ganjar Pranowo Beri Kesaksian Seperti Ini

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 23 Desember 2021 | 13:06 WIB
Mbah Minto meninggal dunia (Youtube.com/Ucup Klaten)

Mbah Minto meninggal dunia

Saat mendengar keinginan si anak yang ingin pulang, dia kemudian melarangnya.

Dalam video ini simbok yang diceritakan terlihat tengah duduk di dekat tumpukan kayu bakar, saat mengangkat telepon si anak.

Simbok meminta si anak untuk menuruti perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar tidak mudik.

"Wis le rasah mulih (sudah tidak usah pulang nak). Manuto karo Pakde Jokowi (patuh sama Pakde Jokowi)," ujar Mbah Minto dalam bahasa Jawa.

Video berdurasi sekitar 9 menit ini akhirnya viral dan membuat Mbah Minto dikenal se-jagad Indonesia.

Baca Juga: Innalillahi Mbah Minto Meninggal Dunia, Sosok Nenek 80 Tahun Asal Klaten Mendadak Viral karena Aksi Kocaknya dalam Video Gagal Mudik Kini Tinggal Kenangan

 

Video parodi 'gagal mudik' Mbah Minto yang diunggah di channel Ucup Klaten pada 28 April 2020 tersebut telah dilihat sebanyak 1,7 juta orang dan mendapat lebih dari 2.300 komentar.

Muhammad Sofyan atau pemilik akun Ucup Klaten lantas kerap membuat video menggelitik dan lucu bersama Mbah Minto.

Pembuat video Youtube 'gagal mudik' Muhammad Sofyan (30) bercerita, telah membuat akun YouTube sejak 2013, tapi mulai aktif mengunggah video baru sekitar 1,5 tahun belakangan, sejak adanya Mbah Minto.

"Sudah banyak konten video yang saya buat. Tidak hanya sama Mbah Minto, tapi ada beberapa orang juga saya ajak untuk buat konten video," katanya saat ditemui Kompas di Klaten, Jawa Tengah, Senin (4/5/2020).