Cara Membuat 1000 Hari Pertama Kehidupan Anak Berjalan Optimal, Hal Penting Ini yang Harus Dilakukan Moms dan Dads

By Shinta Dwi Ayu, Jumat, 24 Desember 2021 | 13:39 WIB
Cara membuat 1000 hari pertama kehidupan anak berjalan optimal (Freepik.com)

Nakita.id - Para orangtua wajib tahu dan pahami, berikut ini cara membuat 1000 hari pertama kehidupan anak berjalan optimal.

1000 hari pertama kehidupan anak merupakan periode emas yang wajib Moms dan Dads perhatikan.

Periode emas tersebut dimulai sejak terjadinya konsepsi hingga anak lahir ke dunia dan berusia 2 tahun.

Dimana 1000 hari pertama kehidupan anak harus berjalan dengan optimal.

Baca Juga: Tips Menanggapi Mitos-mitos Parenting dari Keluarga Saat Menjalani 1000 Hari Pertama Kehidupan, Mulai dari Hamil Sampai Melahirkan

Karena, dengan 1000 hari pertama kehidupan yang berjalan optimal, tumbuh kembang anak pun menjadi lebih sempurna.

Pasalnya, di 1000 hari pertama organ-organ vital anak mulai terbentuk.

"1000 hari pertama kehidupan penting sekali, karena orga vital anak mulai terbentuk," tutur Irma Gustiana, A, M.Psi., Psikolog., CPC, dalam Instagram dan YouTube Live Nakita.id dengan tema 'Peran Bersama, Moms dan Dads dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan Anak', Jumat (24/12/2021).

Untuk membuat 1000 hari pertama kehidupan anak berjalan optimal, tentu saja bukan tanggung jawab Moms semata.

Moms dan Dads harus berperan sama dalam periode emas tersebut.

Irma Gustiana, A, M.Psi., Psikolog., CPC.

Kerjasama yang baik antara Moms dan Dads di 1000 hari pertama kehidupan anak bisa membuat fisik dan mental Si Kecil berkembang lebih baik.

"Moms dan Dads berperan penting agar fisik dan mental anak berkembang baik," sambung Irma.

Bagi Irma, peran dan tanggung jawab ibu di 1000 hari pertama kehidupan anak sangat banyak sekali.

Baca Juga: Pentingnya Peran Ayah Dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan Anak yang Tak Boleh Diabaikan, Anak Semakin Tumbuh Optimal Dengan Berjiwa Positif

Pertama, Moms harus memenuhi nutrisi agar pertumbuhan fisik anak baik.

Kedua, Moms juga harus menjaga kesehatan mental, karena psikis ibu akan memengaruhi emosi anak nantinya.

Nah, untuk memiliki mental yang sehat dan terus bahagia, tentu saja Moms membutuhkan support system.

Di situlah, peran Dads sangat dibutuhkan untuk memberikan dukungan.

Irma mengatakan, Dads harus memberikan dukungan yang konsisten pada Moms.

"Ibu sangat membutuhkan dukungan konsisten walaupun itu kecil, tapi sangat membantu mental Moms agar terus baik," ungkap Irma.

Dads bisa memberikan perhatian kecil seperti menawarkan pijat atau minuman pada Moms.

Baca Juga: Tips Membentuk Bonding Orang Tua dan Anak Setelah Melahirkan, Catat Agar 1000 Hari Pertama Kehidupan Berjalan Lancar!

Jangan lupa juga untuk selalu menawarkan bantuan kepada Moms.

Pembagian peran antara Moms dan Dads ternyata penting sekali untuk dibicarakan bersama bahkan sebelum anak tersebut ada.

"Sebelum anaknya ada, itu harus dibicarakan," tutup Irma.