Se-Indonesia Bisa Bernapas Lega, Orang Hebat Ini Prediksi Kapan Pandemi Covid-19 Bisa Berakhir

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 26 Desember 2021 | 19:27 WIB
Kapan pandemi Covid-19 berakhir? (Freepik.com)

Nakita.id - Kapan pandemi Covid-19 ini berakhir?

Mungkin pertanyaan tersebut menjadi salah satu yang ada dalam pikiran banyak orang.

Bagaimana tidak, dengan adanya pandemi ini membuat banyak orang harus menerima dampaknya, ada yang terkena PHK, pendapatan dari berdagangnya turun drastis dan lainnya.

Banyak yang berharap pandemi ini segera berakhir sehingga kita bisa beraktivitas seperti sebelumnya, datang ke sebuah acara besar tanpa masker, berkunjung ke sanak saudara dan lainnya.

Baca Juga: Cara Menerapkan Protokol Kesehatan yang Tepat Menurut Ahli, Tolong Jangan Diabaikan Lagi Kalau Tak Mau Terpapar Virus Corona, Perbaiki Sekarang Juga

Melansir dari Eatthis (25/12/2021), para ahli membahas soal kapan pandemi Covid-19 sekiranya akan berakhir?

"Semua virus berevolusi melalui beberapa mutasi yang terjadi ketika mereka melakukan perjalanan dari inang ke inang. Virus COVID-19 telah melalui beberapa mutasi, namun tidak semua varian mampu menembus penghalang kekebalan manusia.

Dengan peningkatan tingkat individu yang divaksinasi lengkap dikombinasikan dengan obat COVID-19 yang baru disetujui oleh FDA, kita mungkin dapat mencapai tahap endemik dengan virus ini sementara kita juga belajar untuk hidup dengannya."

"Oleh karena itu, ada terlalu banyak faktor yang berperan soal perkiraan kapan pandemi berakhir.

Namun, dengan semua kemajuan yang kami buat dengan vaksin dan perawatan obat COVID-19, COVID mungkin akan menjadi tidak terlalu mengancam di tahun-tahun mendatang," kata Pakar penyakit menular dan peneliti ilmiah perintis Dr. Serhat Gumrukcu.