Bolehkah Minum Es Saat Hamil? Ternyata Ini yang Terjadi Kata dr Reisa

By Shevinna Putti Anggraeni, Sabtu, 17 Maret 2018 | 21:43 WIB
Reisa Broto Asmoro ()

Nakita.id - Masa kehamilan paling dinantikan oleh pasangan rumah tangga.

Moms dan Dads akan memerhatikan kesehatan janin dan tubuh lebih jeli demi menjaga janin.

Berbagai pola hidup sehat dengan olahraga pun tak jarang dilakukan oleh para Moms.

BACA JUGA: Orangtuanya Cantik dan Tampan, Begini Potret Keluarga Roy Kiyoshi

Termasuk menjaga pola makan dan memilih makanan maupun minuman untuk dikonsumsi.

Karena memang beberapa menu makanan dan minuman dilarang untuk ibu hamil.

Salah satunya yang sering membuat ragu Moms yakni minuman dingin.

Beberapa Moms mungkin masih takut minum es atau air dingin karena diduga menyebabkan janin besar.

Ternyata berdasarkan keterangan dr. Reisa Broto Asmoro hal tersebut tidak benar terjadi.

Pada dasarnya ibu hamil justru membutuhkan banyak cairan dari air minum untuk menjaga kesehatan janin dalam kandungan.