Mitos vs Fakta Kehamilan Soal Merokok Saat Hamil, Ternyata Janin Bisa Dapat Dampak Buruk yang Seperti Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 1 Januari 2022 | 13:43 WIB
Mitos vs fakta kehamilan soal merokok saat hamil (freepik)

Nakita.id - Banyak yang mengatakan merokok saat hamil bisa berbahaya untuk janin.

Namun apakah bagaimana sebenarnya soal mitos vs fakta kehamilan merokok saat hamil?

Melansir dari Healthline, rokok mengandung bahan kimia berbahaya, termasuk nikotin, karbon monoksida, dan tar.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan Ibu Hamil Makan untuk Dua Orang, Berikut Pola Makan Sehat Agar Kehamilan Lancar Tak Bermasalah

Merokok secara signifikan meningkatkan risiko komplikasi kehamilan, beberapa di antaranya dapat berakibat fatal bagi ibu atau bayinya. 

Berikut beberapa bahaya merokok saat hamil

1. Keguguran dan lahir mati

Siapa sangka, merokok saat hamil bisa mengakibatkan keguguran.

Keguguran biasanya terjadi pada tiga bulan pertama kehamilan.

Pada kesempatan langka, mereka dapat terjadi setelah 20 minggu kehamilan. Ini disebut lahir mati.