Teflon Gosong karena Bakar-bakar di Tahun Baru? Jangan Dulu Dibuang, Ternyata 2 Bahan Dapur Ini Ampuh Membuatnya Kembali Bersih Kinclong

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 1 Januari 2022 | 15:30 WIB
Cara membersihkan teflon yang gosong (Pexels.com/Cottonbro)

Nakita.id – Tak disangka, bahan dapur ini ternyata mampu menghilangkan gosong pada teflon.

Tahun 2021 sudah berakhir dan berganti dengan 2022.

Saat pergantian tahun, banyak orang yang melakukan perayaan khusus di malam hari.

Salah satu yang khas adalah bakar-bakar.

Biasanya makanan yang dibakar adalah ayam, daging, jagung, dan masih banyak lagi.

Namun, setelah bakar-bakar, ada hal yang kurang menyenangkan yang sering terjadi.

Baca Juga: Emak-emak Tak Perlu Buang-buang Waktu di Depan Bak Cuci Piring, Pantat Panci yang Gosong Bisa Kembali Kinclong Seperti Baru Beli Cuma Modal Kopi, Begini Cara Kerjanya

Yaitu, munculnya bekas gosong pada teflon.

Karena cukup sulit untuk menghilangkannya, tak sedikit orang yang akhirnya menyerah dan memilih membeli teflon baru.

Tapi, kini Moms jangan buru-buru membeli teflon baru, ya. Sebab, bekas gosong ternyata bisa dihilangkan, lo.

Menariknya lagi, caranya yaitu dengan menggunakan bahan dapur.

Penasaran seperti apa?

Melansir dari The Kitchn via Kompas, berikut ini langkah-langkah menghilangkan gosong pada teflon dengan bahan dapur.

Membersihkan teflon tidak boleh sembarangan

Bahan-bahan:

- Minyak sayur

- Air

- Sabun cuci piring cair yang lembut

- Spons non-abrasif atau sikat berbulu lembut

- Baking soda (opsional)

- Tisu dapur

Baca Juga: Wajan Gosong hingga Bak Mandi Kotor Bisa Dibersihkan dengan Mudah Modalnya Cuma Racikan Ini

Cara membersihkan:

1. Setelah digunakan, tunggu hingga wajan mendingin terlebih dahulu.

Hal ini dilakukan karena memasukkan wajan panas ke dalam air dingin justru dapat melengkungkannya akibat kejutan termal.

2. Gosok panci bagian dalam dan luarnya.

3. Teteskan sabun cuci piring ke spons atau sikat halus dan gosok permukaannya dengan lembut dengan gerakan melingkar.

Jangan menggunakan sikat yang abrasif atau sikat dari logam, serta jenis sabun yang sifatnya keras karena dapat merusak lapisan teflon ya, Moms.

4. Bilas panci dengan air mengalir untuk membilas sabun, dan cermati jika ada sisa sabun yang tersisa.

5. Jika masih ada noda membandel seperti bekas gosong di bagian bawah panci, taburkan sedikit pasta dari campuran garam kosher dan sedikit air ke area tersebut.

Baca Juga: Sungguh Emak-emak Pasti Tidak Menyangka, Menghilangkan Noda Panci Gosong Bisa Dilakukan dengan Bahan Sejuta Umat Ini, Salah Satunya Garam

Gunakan spons untuk menghilangkannya dengan lembut. Jangan menggosok terlalu keras agar lapisan teflon tidak tergores.

Kemudian, bilas dan keringkan wajan dengan lap bersih atau biarkan dalam posisi terbalik di rak piring.

6. Langkah terakhir, oleskan sedikit minyak (kurang dari satu sendok teh) ke permukaan teflon menggunakan tisu dapur.

Nah, itu dia Moms cara menghilangkan bekas gosong pada teflon. Mudah sekali bukan?