Program Diet Siang dan Malam Hari Bagi Mereka yang Super Sibuk

By Gazali Solahuddin, Minggu, 18 Maret 2018 | 16:45 WIB
Jalan kaki ampuh turunkan berat badan ()

Nakita.id – Dalam merencanakan penurunan berat badan, usahakan pagi hari banyak melakukan exercise, seperti; memarkir kendaraan agak jauh supaya bisa jalan sebelum memasuki lobi kantor.

BACA JUGA: Ini Dia Cara Terbaik Turunkan Berat Badan Untuk Si Sibuk, Praktis!

Alangkah baiknya lagi jika menggunakan angkutan umum yang nyaman. Supaya kita bisa berjalan kaki lebih banyak lagi.

Di kantor menuju tempat kerja, bagi profesional muda, jika ruang kerja hanya 3-4 lantai dari lobby, baiknya menggunakan tangga darurat.

Bayangkan hanya dengan naik tangga, kurang lebih 30 menit, kita bisa membakar sebanyak 257 kalori sampai 500 kalori.

BACA JUGA: Ingin Miliki Akun Instagram Bercentang Biru Seperti Artis, Ini Syaratnya

Siang hari, manfaatkan waktu istirahat dengan melakukan exercise. Misal, jalan kaki menuju dan pulang dari tempat makan siang.

Makan siang pilih menu yang mengandung banyak protein, serat, dan vitamin, tapi sedikit karbohidrat.

Jadi makan berat, seperti makan masakan Padang pun sebenarnya tidak masalah. Asal, tidak pakai kuah-kuah santan dan minyak jenuh, nasinya sedikit saja, lauknya mau rendang, ikan bakar, atau sayam pop, tak masalah.

Jika makan siang menunya masakan Padang, jangan lupa sayur khas masakan padang yaitu daun singkong jangan sampai tidak dipilih dan dimakan.

BACA JUGA: Bermasalah Dengan Dinding Rumah Berjamur? Atasi Dengan Bahan Ini!

Daun singkong mengandung protein, vitamin A, serat, dan vitamin C.