Peringatan Dini BMKG 4 Januari 2022 Soal Potensi Cuaca Ekstrem Mulai dari Hujan Lebat Hingga Angin Kencang Bakal Melanda 23 Wilayah Ini, Mana Saja?

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 4 Januari 2022 | 07:05 WIB
Prediksi cuaca ekstrem dari BMKG untuk Selasa 4 Januari 2022 (Pixabay)

Nakita.id - Sebelum melakukan perjalanan ada baiknya Moms mengetahui prediksi cuaca yang sudah diumumkan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika.

Karena selama ini BMKG selalu memberikan laporan cuaca pada masyarakat agar tidak mengalami hal-hal yang diinginkan seperti terguyur hujan saat dalam perjalanan.

Dan baru ini BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada masyarakat Indonesia untuk Selasa 4 Januari 2022.

Meski seluruh Indonesia sedang bahagia karena baru saja masuk tahun baru tapi tetap cuaca ekstrem ternyata belum berhenti.

Baca Juga: BMKG Prediksi 27 Wilayah di Indonesia Mengalami Cuaca Ekstrem Pada Senin 3 Januari 2022, Mana Saja?

Pasalnya musim hujan masih akan terus mengguyur Indonesia sampai akhir Januari nanti, jadi BMKG beri peringatan adanya cuaca ekstrem.

Intensitas hujan di Indonesia juga masih akan tinggi.

Melalui laman resminya, BMKG memprediksi 23 wilayah berpotensi hujan lebat disertai kilat atau petir serta angin kencang.

Sementara, 8 wilayah diprediksi berpotensi hujan yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang.

BMKG menginformasikan, terdapat sirkulasi siklonik terpantau di Laut Natuna yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang di Selat Malaka dan di Kalimantan Barat bagian Utara.

Daerah pertemuan angin (konfluensi) terpantau di Aceh, di Sumatera bagian Selatan, di Selat Karimata, di Kalimantan bag Timur, di Selat Makassar bagian Selatan, di Sulawesi bagian Selatan, di NTT dan di Laut Flores.

Selain itu juga terjadi daerah konvergensi lainnya memanjang dari Aceh hingga Sumatera Utara, dari Bengkulu hingga Lampung, di Jawa Barat, di Jawa Timur, di NTB, di NTT, dari Laut Sulu hingga Kalimantan Timur, dari Sulawesi Barat hingga Sulawesi Tenggara, di Laut Maluku, di Laut Banda sebelah Timur Sulawesi Tenggara, dari Papua Barat hingga Papua dan dari Kepulauan Aru hingga Papua bagian Selatan.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi/konfluensi tersebut.

Baca Juga: BMKG Angkat Bicara, Apakah Pulau Kalimantan Benar-benar Aman dari Gempa Bumi?

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang:

- Aceh

- Sumatera Utara

- Riau

- Kep. Riau

- Bengkulu

- Jambi

- Sumatera Selatan

- Lampung

- Nusa Tenggara Barat

- Nusa Tenggara Timur

- Kalimantan Barat

- Kalimantan Utara

- Kalimantan Timur

- Sulawesi Utara

- Gorontalo

- Sulawesi Tengah

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG di Malam Pergantian Tahun Soal Potensi Cuaca Ekstrem Termasuk Hujan Lebat yang Disertai Angin di Beberapa Wilayah Ini, Mana Saja?

- Sulawesi Barat

- Sulawesi Selatan

- Sulawesi Tenggara

- Maluku Utara

- Maluku

- Papua Barat

- Papua

Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:

- Kep. Bangka Belitung

- Jawa Barat

- Jawa Tengah

- Yogyakarta

Baca Juga: Prediksi BMKG untuk Cuaca di Tanggal 28 - 29 Desember 2021, Beberapa Wilayah Ini Berpotensi Mengalami Hujan Lebat

- Jawa Timur

- Bali

- Kalimantan Tengah

- Kalimantan Selatan

(Artikel ini telah tayang di Tribunnews dengan judul "Peringatan Dini Cuaca Ekstrem BMKG Selasa, 4 Januari 2022: 23 Wilayah Hujan Lebat")