Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Begini Proses Keluarnya Air Susu Ibu Setelah Melahirkan

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Senin, 19 Maret 2018 | 16:52 WIB
Proses produksi ASI ()

 

Nakita.id - Selain hadirnya buah hati ke dunia, memulai menyusui juga menjadi momen penting bagi ibu baru.

Tak sekadar memberi asupan nutrisi untuk bayi, menyusui adalah saat paling tepat menjalin bonding yang berkualitas antara ibu dan bayi.

Namun, pernahkah Moms terpikir bagaimana proses keluarnya air susu hingga bisa dinikmati bayi?

Faktanya, tubuh ibu mulai memproduksi air susu saat dinyatakan hamil.

BACA JUGA: Rasa Nyeri di Payudara Bisa Diatasi dengan 5 Bahan Alami Ini

Selain hormon dalam tubuh, bayi dalam kandungan sudah mulai menentukan berapa banyak susu yang harus dikonsumsi saat ia lahir nanti.

Terdapat 2 macam hormon yang memengaruhi produksi air susu, yaitu prolaktin dan oksitosin.

Prolaktin menjadi hormon vital yang membantu produksi ASI tetap lancar, lalu hormon oksitosin akan membantu pergerakan susu hingga keluar dari payudara.

Berikut ini proses yang terjadi dalam tubuh saat memproduksi ASI.

Menjelang akhir kehamilan, saat itu hormon prolaktin akan meningkat dan berperan penting dalam membentuk kolostrum.