BERITA POPULER: Pakai Air Rebusan Daun Salam untuk Anak yang Sedang Sembelit Dijamin Si Kecil Lancar BAB hingga Banyak Berita Hoaks Soal Covid-19 Varian Omicron

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 5 Januari 2022 | 13:45 WIB
BERITA POPULER Manfaat daun salam untuk atasi sembelit anak (Pixabay.com)

Nakita.id - Berikut sejumlah berita terpopuler yang dirangkum oleh Nakita pada Rabu (5/1/2021).

1. Coba deh, Pakai Air Rebusan Daun Salam untuk Anak yang Sedang Sembelit, Dijamin Si Kecil Langsung Lancar Buang Air Besar

Mulai detik ini Moms harus tahu manfaat yang diberikan oleh daun salam yang satu ini untuk anak.

Sudahkah Moms cek rutinitas anak hari ini?

Apakah anak sudah buang air besar?

Ingat, Moms, setidaknya buang air besar dilakukan dua hingga tiga hari sekali.

Sehingga setidaknya jika dihitung sebanyak tiga kali dalam seminggu.

Jika kurang dari itu, hati-hati, Moms perlu mewaspadai akan gejala sembelit.

Sembelit pada anak memang menjadi masalah yang wajar.

Namun seringkali juga membuat Moms menjadi kewalahan.

Apa, sih, yang biasanya membuat anak menjadi sembelit?

Anak mengalami sembelit karena dalam fesesnya tidak mengandung air yang cukup.