Benar-benar Gagal Paham Doddy Sudrajat Tuntut Fuji Minta Maaf, Haji Faisal Pasang Badan untuk Bungsunya yang Disebut Tak Punya Salah, 'Salah Alamat'

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 7 Januari 2022 | 15:55 WIB
Fuji bakal dilaporkan Doddy Sudrajat, ini kata Haji Faisal ()

Nakita.id - Kuasa hukum Doddy Sudrajat menuntut permintaan maaf dari Fujianti Utami Putri karena diduga menyebarkan informasi salah terkait asuransi.

Pihak Doddy Sudrajat memberikan ultimatum agar Fuji meminta maaf dalam kurun waktu 3x24 jam.

Jika tidak dilakukan, Doddy Sudrajat akan melaporkan adik bungsu Bibi Andriansyah tersebut ke polisi.

Menanggapi hal tersebut, ayah Fuji, Haji Faisal merasa kalau putrinya tidak perlu minta maaf.

Ia melihat Fuji tidak ikut campur dalam polemiknya dengan Doddy Sudrajat.

Fuji hanya fokus dalam merawat Gala Sky Andriansyah yang sekarang menjadi yatim piatu.

Bahkan, Haji Faisal mengaku bingung kenapa anak perempuannya tersebut diultimatum untuk minta maaf.

"Haduh, saya juga bingung, rasanya tidak ada anak saya membuat suatu kesalahan, anak saya Fuji itu tidak terlalu ikut-ikutan," buka Haji Faisal seperti dilansir dari kanal Youtube Intens Investigasi.

"Apa yang harus dia minta maaf? Ngapain dia? Enggak ada dia," tambahnya.

Baca Juga: Resmi Jadi Kekasih Juga Belum, Thariq Halilintar Justru Rela Berikan Hal Ini Untuk Keluarga Fuji Hingga Buat Banyak Orang Geger

Haji Faisal mengatakan kalau persoalan asuransi harusnya tidak perlu menjadi besar.

Pasalnya, asuransi atas nama Doddy Sudrajat memang benar ada.

"Asuransi itu memang ada, terus apa yang jadi masalah? Kan emang ada uang asuransi, tapi entah sudah cair atau tidaknya saya tidak tahu," ujar Haji Faisal.

Haji Faisal mengatakan kalau sejak awal dirinya tidak mempermasalahkan uang asuransi untuk Doddy Sudrajat.

"Jatah dia kalau memang ahli warisnya dia ya enggak ada masalah, nilainya berapa kan saya tahu," jelasnya.

Ayah empat anak ini menjelaskan kalau keluarganya dihubungi pihak asuransi.

Hal itu pun dianggap wajar lantaran dirinya dan Doddy Sudrajat punya hubungan keluarga sebagai besan.

"Dan saya sudah memenuhi persyaratannya, artinya waktu itu Pak Doddy minta persyaratan untuk mencairkan sudah saya berikan."

"KTP saya, KTP istri saya, tanda tangan, sudah saya berikan," ucap Haji Faisal.

Baca Juga: Kaget dapat Hadiah Begitu Banyak dari Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Fuji Sampai Heran: 'Baik Banget...'

Lebih lanjut, Haji Faisal tidak tahu harus menyikapi bagaimana tentang ultimatum Doddy Sudrajat.

"Saya rasa sih salah alamat, apa yang kami cemarkan? Kami hanya menerima apa yang disampaikan pihak agen asuransi," kata Haji Faisal.

"Di mana letak kesalahan kami? Apalagi anak saya, dia enggak ikut-ikut," tambahnya.

Haji Faisal kembali membahas dirinya yang sudah tahu fakta asuransi tersebut tapi tetap memilih diam.

Bahkan dia juga tidak pernah mempermasalahkan hal tersebut pada Doddy Sudrajat.

Haji Faisal tanggapi soal kabar Fuji akan dilaporkan polisi oleh Doddy Sudrajat

"Saya diam, kenapa? Karena menurut cerita ya Pak Doddy yang ahli warisnya jadi enggak masalah."

"Dan kalau uangnya belum cair ya karena ini gonjang ganjing, kalau enggak ada gonjang ganjing ya sudah cair lah dari kemarin."

"Tentu pihak asuransi tidak mau, itu menurut feeling saya, karena ini belum selesai," pungkasnya.

Baca Juga: Pantas Ribuan Warganet Heboh, Ternyata Begini Komentar Thariq Halilintar di Unggahan Fuji Saat Tidur dengan Gala Sky