Hasil Donasi untuk Gala Sky Tidak Disita Kemensos, Faisal Ungkap Donasinya Masih Sisa 400 Juta dan Akan Digunakan untuk Hal Ini

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 13 Januari 2022 | 13:30 WIB
Uang donasi untuk Gala Sky masih sisa 400 juta. Faisal ungkap akan digunakan untuk ini (Instagram/ @fuji_an)

Nakita.id - Kasus penggalangan donasi untuk Gala Sky sempat dipermasalahkan oleh Doddy Sudrajat.

Doddy meminta Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemesos) menyita seluruh hasil penggalangan dana yang dilakukan Marissya Icha untuk Gala.

Namun hal tersebut urung dilakukan karena Kemensos justru mendukung dan mengapresiasi tindakan Marissya Icha.

Usai Marissya Icha selaku penggagas penggalangan donasi dilaporkan ke Kementerian Sosial (Kemensos), kini terkuak fakta baru bahwa ternyata donasinya masih sisa sebesar Rp400 juta.

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube Intens Investigasi, Rabu (12/1/2022).

Pasalnya, uang donasi untuk membelikan Gala Sky rumah terkumpul mencapai Rp2,8 miliar.

Sementara rumah yang dibeli untuk Gala hanya menghabiskan dana sebesar Rp2,4 miliar.

Adanya selisih Rp400 juta dari donasi, ayah Bibi Ardiansyah, Haji Faisal menjelaskan jika sisanya akan dipakai untuk kebutuhan sehari-hari sang cucu.

"Sesuai dengan yang disampaikan Mas Tom ke saya, kebutuhan Gala kan banyak," jelas Haji Faisal.

Baca Juga: Dilaporkan Doddy Sudrajat ke Kemensos, Marissya Icha Malah Dapat Apresiasi Setinggi-tingginya dari Kemensos Terkait Donasi Gala Sky Ini Katanya

"Uang sekolahnya nanti, uang baby sitter-nya, pokoknya banyak lah kebutuhan-kebutuhan," sambungnya.

Di sisi lain, Faisal mengaku bersyukur rumah yang dibeli dari uang hasil penggalangan donasi untuk Gala Sky tidak jadi disita.

Menurut Haji Faisal, masyarakat yang memberikan donasi itu pun pasti secara sukarela tanpa adanya paksaan.

"Ya alhamdulillah sih, sebenarnya dari awal saya sudah berpikir ke arah situ, soalnya kita kan tidak membuat kesalahan," ucap Faisal.

"Artinya uang yang dikumpulkan ini masyarakat sukarela memberi, tujuan utama kita agar uang ini jangan berseliweran."

"Agar berada di satu pintu, makanya kita masukkan satu rekening yayasan."

"Alhamdulillah terkumpul dan kita belikan rumah, jadi niat tulus bukan mengambil duit ini mempergunakan untuk hal lain tidak, kepentingan Gala semuanya," paparnya.

Hasil Pertemuan Marissya Icha dengan Kemensos

Sebelumnya, Marissya Icha telah melakukan pertemuan secara virtual dengan Kemensos pada Selasa (11/1/2022).

Baca Juga: Masih Tak Terima, Doddy Sudrajat Lagi-lagi Ungkap Akan Somasi Fuji dalam Waktu Dekat dan Ingin Adik Bibi Andriansyah Minta Maaf di Depan Umum

Pertemuan itu membahas tentang izin terkait penggalangan donasi rumah untuk Gala Sky.

Ini merupakan buntut dari aduan Doddy Sudrajat, ayah Vanessa Angel yang tak terima dengan donasi tersebut dan meminta uang yang sudah dibelikan rumah dikembalikan pada negara.

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (11/1/2022).

Dari pertemuan tersebut, Marissya Icha menyampaikan beberapa hal yang berhubungan dengan penggalangan donasi rumah untuk Gala bersama Kemensos.

Mulai tujuan penggalangan donasi, rekening yang digunakan, hingga total dana yang terkumpul.

"Alhamdulillah dari meeting zoom saya dapat jelaskan," jelas Icha sapaan akrabnya.

Setelah bertemu dengan Kemensos, Marissya Icha kemudian membeberkan hasilnya.

Ia memastikan bahwa rumah Gala yang terkumpul hasil dari donasi tak akan disita negara. Pihak Kemensos sama sekali tidak akan melakukan hal itu karena sudah mengizinkan apa yang dilakukannya.

"Setelah itu urusan kami yang beredar tentang Kemensos untuk menarik rumah Gala itu tidak benar," tegasnya.

Baca Juga: Masih Tak Terima, Doddy Sudrajat Lagi-lagi Ungkap Akan Somasi Fuji dalam Waktu Dekat dan Ingin Adik Bibi Andriansyah Minta Maaf di Depan Umum

Artikel ini telah tayang di Tribunnews dengan judul Haji Faisal Ungkap Uang Rp 400 Juta Sisa Donasi Rumah Gala Sky Akan Digunakan untuk Apa