Cara Membuat Rambut Berbau Wangi Ternyata Cuma Butuh Waktu 30 Menit, Cukup Modal 1 Bahan Murah Meriah Ini, Apa?

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 14 Januari 2022 | 20:40 WIB
Cara membuat rambut berbau wangi ternyata mudah, cukup modal bunga mawar saja (Pexels.com)

Nakita.id - Cara membuat rambut berbau wangi ternyata mudah lo, Moms.

Cukup modal bunga mawar dan rambut jadi wangi seharian.

Setelah seharian beraktivitas, rambut Moms sering mengalami lepek bahkan sampai bau.

Hal ini karena berbagai macam kotoran menempel pada kulit kepala.

Kondisi seperti ini sering membuat Moms akhirnya tak percaya diri.

Apalagi, buat Moms yang sering bertemu banyak orang pasti akan merasa malu jika memiliki rambut bau.

Tolong jangan dibiarkan ya Moms, dan segera mencari solusi terbaiknya.

Sekarang ini sebenarnya banyak sekali cara membuat rambut berbau wangi.

Salah satunya dengan melakukan sederet perawatan.

Baca Juga: Tips Membuat Rambut Tetap Wangi Seharian Tanpa Harus Pergi ke Salon

Ya, untuk mendapatkan rambut yang selalu wangi para kaum wanita akan melakukan berbagai perawatan rambut.Seperti masker rambut, creambath, pemakaian vitamin, pemakaian parfum rambut dan sebagainya.

Nah, sekarang Moms bisa meninggalkan sederet perawatan tersebut.

Karena membuat rambut jadi wangi dan lebih berkilau setiap hari bisa dengan menggunakan bahan alami.

Salah satunya adalah menggunakan mawar yang diolah menjadi air mawar.Air mawar akan melembabkan rambut dan membuatnya wangi setiap kali menyemprotkannya.

Dilansir TribunStyle, selain harum, air mawar ternyata juga bikin rambut Moms tampak lebih berkilau.Berikut ini cara membuat rambut berbau wangi dengan bunga mawar:

- Pilih mawar yang bebas dari pestisida dan bahan kimia.

Baca Juga: Ngapain Buang Uang Untuk Perawatan Mahal? Rambut Wangi Sepanjang Hari Bisa Didapatkan Cukup Pakai Bahan Murah Meriah Ini

 - Pastikan mawar tumbuh secara organik.- Ambil 1 cangkir kelopak mawar dan bersihkan dengan membilasnya menggunakan air dingin.- Lepaskan kelopak bunga dan tempatkan dalam mangkuk.- Rebus dua gelas air suling dan tuangkan ke atas kelopak mawar.- Biarkan mereka terendam selama sekitar 30 menit.

- Saring campuran menggunakan kain bersih ke dalam mangkuk kaca.- Lalu, masukkan campuran itu dalam botol semprot kedap udara dan simpan di lemari esCara menggunakannya mudah, setelah keramas, biarkan rambut Moms setengah kering lalu semprotkan air mawar pada rambut.Lalu, ulangi penyemprotan tiap kali rambut membutuhkan kelembapan dan aroma wangi.

Baca Juga: Tak Usah Pergi ke Salon, Inilah Cara Mudah untuk Membuat Rambut Wangi