Hilangkan Lemak Perut dengan Minuman Sehat Ini di Pagi Hari

By Poetri Hanzani, Senin, 17 Januari 2022 | 08:03 WIB
Minuman sehat yang dipercaya dapat membantu mengurangi lemak perut. (pexels/Timur Weber)

Nakita.id – Apakah saat ini Moms dan Dads sedang mencari cara untuk menghilangkan lemak perut?

Lemak perut bisa membuat siapa saja menjadi tidak percaya diri.

Tentu butuh usaha dan harus dilakukan dengan konsisten jika ingin lemak di perut cepat menghilang.

Namun untuk menghilangkan lemak perut tentu bukanlah hal yang mudah.

Menghilangkan lemak perut bisa dilakukan dengan berbagai macam cara.

Diet dan olahraga rutin dipercaya bisa menghilangkan lemak di perut yang mengganggu.

Tapi tahukah Moms, jika tak hanya dengan dua cara tersebut dalam menghilangkan lemak perut.

Kita juga bisa mencoba konsumsi beberapa minuman sehat yang dapat mengurangi lemak perut secara alami.

Berikut minuman sehat yang dipercaya dapat membantu mengurangi lemak perut.

Baca Juga: Tidak Usah Buang Uang untuk Obat Pelangsing, Lemak Perut Bisa Hilang Kalau Rutin Lakukan 3 Kebiasaan Baik Ini

Melansir Boldsky, bahan-bahan yang dibutuhkan yaitu 1/2 gelas jus mentimun, 3 sendok makan jus jahe dan 3 sendok makan gel lidah buaya.

Lalu aduk merata semua bahan tersebut, dan konsumsi minuman ini di pagi hari sebelum sarapan.