BERITA POPULER: Membersihkan Wajah Pakai Air Garam Bisa Bikin Kulit Wajah Glowing hingga Ini Ternyata Penyebab Menstruasi Dua Kali dalam Satu Bulan

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 17 Januari 2022 | 17:30 WIB
BERITA POPULER: Membersihkan wajah pakai air garam (pexels.com/Maria Petersson)

Nakita.id - Berikut sejumlah berita terpopuler yang dirangkum Nakita pada Senin (17/1/2022).

1. Membersihkan Wajah Pakai Air Garam Bisa Bikin Kulit Wajah jadi Glowing, Simak Langkah-langkahnya yang Gampang Banget!

Selama ini Moms mungkin hanya menggunakan garam untuk membumbui masakan. Padahal, selain itu, garam punya manfaat lain, lo.

Garam mengandung kalsium, silikon, sodium yang baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Bumbu dapur yang rasanya asin ini bisa dipakai untuk mengatasi masalah kulit.

Khasiatnya mulai dari mengurangi jerawat sampai bikin kulit glowing atau bercahaya. Moms, tak perlu khawatir akan efek sampingnya sebagai garam termasuk bahan alami.

Sesekali kulit perlu beristirahat dari pemakaian skincare yang mengandung berbagai bahan kimia. Nah Moms, berikut manfaat membersihkan wajah pakai air garam untuk kecantikan.

Yuk, simak bagaimana cara pakainya!

Baca selengkapnya di sini

Baca Juga: BERITA POPULER: Menyembuhkan Nyeri Lutut Sebelah Kiri Akibat Asam Urat Modalnya Cuma 1 Buah Lemon hingga Cara Mengatasi Maag dengan Cepat Kuncinya Cuma Racikan Jahe

2. Mandra Unggah Foto dengan Istri, Warganet Soroti Wajah Mila Sari Juwita 'Manis Banget Istrinya Bang...'

Moms tentunya sudah familiar dengan komedian Mandra yang namanya sempat naik daun ketika membintangi sinetron dan film Si Doel Anak Sekolahan.

Mandra berperan sebagai paman Si Doel yang dikenal memiliki gaya bicara dengan logat khas Betawi.

Sifat Mandra dikenal asal bicara dan nyablak kadang mengundang emosi penonton. Namun, tak jarang aksi Mandra mengundang tawa.

Mandra termasuk kerap mengunggah momen mesra dengan istrinya, Mila Sari Juwita.

Mila Sari Juwita dinikahi Mandra pada 1997 silam. Banyak warganet yang fokus ke wajah Mila Sari Juwita.

Sebagian besar warganet berpendapat bahwa Mila Sari Juwita memiliki wajah yang cantik.

Hal ini diketahui ketika Mandra mengunggah potret mesra dengan sang istri.

Baca selengkapnya di sini

Baca Juga: BERITA POPULER: Manfaat Minum Air Rebusan Kunyit Sebelum Tidur Bisa Menyehatkan Tanpa Efek Samping hingga Cara Membuat Rambut Wangi Cuma Butuh 30 Menit

3. Dikiranya Berbahaya bagi Kesehatan, Makan Sebelum Tidur Ternyata Boleh-boleh Saja Asalkan yang Dikonsumsi Makanan Seperti Ini

Banyak yang belum tahu, makanan ini ternyata boleh dikonsumsi sebelum tidur.

Semua pasti setuju kalau sulit tidur di malam hari adalah hal yang sangat menyebalkan.

Apalagi, jika seharian sudah beraktivitas. Fisik terasa sudah lelah, tapi mata tak kunjung terpejam.

Kesulitan tidur memang kerap menjadi permasalahan banyak orang.

Penyebabnya pun beragam, salah satunya karena kelaparan. Moms pasti pernah mengalaminya, bukan?

Akan tetapi, karena banyak yang mengatakan makan sebelum tidur itu dilarang, akhirnya Moms jadi mengurungkan niat untuk makan. Padahal, makan sebelum tidur boleh-boleh saja lo Moms dilakukan.

Namun, yang perlu diperhatikan adalah asupan makanan yang dikonsumsi. Lantas, kira-kira makanan apa ya yang boleh dikonsumsi sebelum tidur?

Baca selengkapnya di sini

Baca Juga: BERITA POPULER: Bahaya Mengupas Jahe Pakai Pisau Bisa Timbulkan Kerugian Besar Ini hingga Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Kurang dari 30 Menit

4. Telapak Kaki Terasa Sakit Setelah Bangun Tidur? Jangan Dianggap Pegal Biasa, Coba Kenali Penyebabnya

Moms, pernahkah telapak kaki kita terasa sangat sakit setelah bangun tidur?

Telapak kaki atau tumit rasanya nyeri begitu kaki menapak di lantai saat beranjak dari kasur

Umumnya, kaki mampu menahan bobot 1,2 kali lipat berat badan kita saat berjalan, serta bisa menopang dua kali lipat berat badan saat beraktivitas. Maka tak heran, kaki menjadi bagian tubuh yang rentan cedera.

Melansir dari Healthline, berikut penyebab telapak kaki sakit saat bangun tidur:

1. Plantar fasciitis

Plantar fasciitis adalah kondisi yang terjadi saat ligamen atau jaringan ikat di bawah kaki mengalami iritasi. Gejalanya tumit atau telapak kaki terasa kaku dan nyeri, terutama di pagi hari.

Sebab, pasokan darah ke daerah kaki lebih sedikit saat tidur.

Baca selengkapnya di sini

Baca Juga: BERITA POPULER: Cara Menyembuhkan Asam Lambung yang Naik dalam Hitungan Menit hingga Orang-orang dengan Kriteria Ini yang Bisa Mendapatkan Vaksin Booster

5. Ternyata Ini Dia Penyebabnya Menstruasi Dua Kali dalam Satu Bulan, Berbahaya Atau Tidak, Sih?

Yuk, Moms ketahui apa sajakah penyebab dari menstruasi dua kali dalam satu bulan. Pernahkah Moms mengalaminya?

Dalam satu bulan, memang seharusnya seorang wanita menstruasi satu kali saja dalam satu bulan. Biasanya, siklus menstruasi berjalan 28 hingga 35 hari.

Siklus menstruasi yang terjadi dalam 21 hari pun masih tergolong normal.

Namun, banyak Moms yang mengaku sempat beberapa kali mengalami menstruasi dua kali dalam sebulan.

Apakah ini sebuah masalah?

Melansir dari Healthline, hal ini disebabkan karena dua hal.

Pertama, karena siklus menstruasi yang lebih pendek dan masalah kesehatan yang menyebabkan pendarahan di bagian vagina.

Baca selengkapnya di sini

Baca Juga: BERITA POPULER: Cara Mengatasi Tekanan Darah Rendah, Dijamin Tokcer Tanpa Minum Obat hingga 14 Negara Ini Dilarang Masuk Indonesia Imbas Virus Corona Varian Omicron