Jangan Asal Saja, Berikut Cara Memilih Asuransi Pendidikan Untuk Anak yang Tepat Menurut Perencana Keuangan

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 18 Januari 2022 | 15:37 WIB
Cara memilih asuransi pendidikan yang tepat untuk anak. (Nakita.id)

Bahkan banyak orang yang justru menilai bahwa mengikuti asuransi hanya menambah beban setiap bulannya.

Banyak juga orang yang khawatir bahwa uang yang sudah dikumpulkan melalui asuransi justru susah dicairkan nantinya.

Kekhawatiran tersebut merupakan hal yang lumrah dirasakan setiap orang.

Karena kesadaran masyarakat Indonesia untuk mengikuti asuransi memang terbilang rendah.

Masih belum banyak yang sadar bahwa betapa pentingnya mengikuti sebuah asuransi baik itu kesehatan, jiwa, bahkan pendidikan.

Moms dan Dads perlu tahu, kedepannya kita tidak tahu kondisi tubuh akan seperti apa.

Apakah masih sehat, panjang umur, atau justru sakit, bahkan meninggal dunia.

Baca Juga: Benar-benar Gagal Paham Doddy Sudrajat Tuntut Fuji Minta Maaf, Haji Faisal Pasang Badan untuk Bungsunya yang Disebut Tak Punya Salah, 'Salah Alamat'

Kemudian, coba pikirkan ketika Moms dan Dads meninggal dunia bagaimana dengan nasib sang buah hati? Apakah masih bisa hidup tercukupi? Tetap bisa melanjutkan pendidikan? Atau justru tidak bisa sama sekali karena keterbatasan biaya.

Maka dari itu, asuransi hadir untuk memberikan solusi dari permasalahan tersebut apabila Moms dan Dads di pertengahan jalan nanti ketika menyiapkan biaya pendidikan anak justru mengalami risiko.

Akan tetapi, mengikuti asuransi juga tidak boleh sembarangan Moms.

Moms harus tahu dulu bagaimana cara memilihi asuransi pendidikan untuk anak yang tepat.