Makan Sayur Bayam Berlebihan Setiap Hari Ternyata Bahaya untuk Kesehatan, Ketahui Apa Saja Efek Sampingnya

By Kintan Nabila, Rabu, 26 Januari 2022 | 17:31 WIB
Bahaya mengonsumsi bayam berlebihan (Freepik)

Nakita.idBayam dikenal sebagai sayuran yang menyehatkan dan bernutrisi tinggi.

Makanan ini mengandung mineral dan vitamin penting seperti kalsium, magnesium, zat besi, vitamin A, C, dan K.

Khasiatnya bisa membantu mengelola kadar gula darah pemicu diabetes, karena bayam memiliki indeks glikemik (GI) yang rendah.

Selain itu, bayam juga dapat menurunkan risiko kanker, meningkatkan kadar hemoglobin (sel darah merah), serta menurunkan berat badan.

Ada berbagai cara untuk mengolah bayam misalnya disayur, ditumis, bahkan dibuat keripik.

Namun, biarpun termasuk makanan yang menyehatkan bukan berarti kita bisa mengonsumsinya tiga kali sehari.

Mengonsumsi apapun dengan cara berlebihan dapat berdampak negatif bagi kesehatan.

Ada takaran khusus untuk mengonsumsi bayam supaya kita mendapatkan nutrisinya secara optimal.

Melansir dari Times of India, berikut efek samping makan bayam berlebihan.

Baca Juga: Cara Membuat Wajah Glowing dan Bebas Kerutan dalam Waktu 30 Menit, Modalnya Cuma Bayam yang Digunakan Seperti Ini

1. Tubuh kekurangan mineral

Bayam mengandung senyawa alami bernama asam oksalat,