Peringati Hari Gizi Nasional 2022, PT Ajinomoto Indonesia Ajak Masyarakat Cegah Obesitas Lewat Kampanye #BijakGaram

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 27 Januari 2022 | 19:55 WIB
Ajinomoto mengajak masyarakat dalam kampanye #BijakGaram (Dok. PT AJINOMOTO INDONESIA)

Nakita.id – Saat ini, obesitas masih menjadi salah satu permasalahan yang banyak dialami oleh masyarakat Indonesia.

Berdasarkan data Riskesdas terbaru pada tahun 2018, 21,8 persen masyarakat Indonesia mengalami obesitas.

Kondisi tersebut tentu tidak boleh dianggap sepele.

Pasalnya, obesitas bisa membawa risiko pada sejumlah penyakit berbahaya.

Mulai dari tekanan darah tinggi, diabetes, stroke, bahkan penyakit jantung.

Untuk mencegah hal tersebut, ada berbagai cara yang dapat dilakukan.

Salah satunya adalah mengontrol asupan garam.

Mengapa garam? Sebab, konsumsi garam yang berlebihan dapat menyebabkan tingginya kadar natrium di dalam darah, yang berujung pada timbulnya penyakit.

Akan tetapi, bukan berarti Moms dan Dads harus menghindari total asupan garam.

Baca Juga: Berkomitmen Menjaga Lingkungan Indonesia Tetap Hijau, Ajinomoto Dirikan Pabrik Ramah Lingkungan

Dengan kata lain, yang perlu diperhatikan adalah mengonsumsi garam dalam jumlah yang aman per harinya.

Lantas, berapa batas aman konsumsi garam?