Nakita.id - Setiap ibu tentu menginginkan anaknya lahir dengan sempurna, tanpa ada kekurangan apa pun.
Namun, semua hal terjadi atas takdir dari Sang Pencipta.
Melansir Mirror, seorang anak di Inggris lahir dengan kondisi setengah jantung.
Tentu kondisi ini bisa mengancam jiwa sang bayi.
Mungkin anak tersebut memerlukan transplantasi jantung suatu saat nanti.
Bayi tersebut bernama Arthur Moore yang kini berusia 8 bulan.
Meski baru berusia 8 bulan, Arthur Moore sudah menjalani dua operasi jantung.
Operasi jantung pertama dilaukan ketika bayi baru berusia dua hari.
Setelah melalui sederet pemeriksaan, diketahui bahwa Arthur lahir dengan kondisi jantung bawaan yang dikenal dengan Hypoplastic Right Heart Syndrome (HRHS).
Ibu Arthur Moore yang bernama Jessica Hellewell (24) mengungkapkan bahwa dirinya baru diberi tahu kondisi kelainan jantung pada anaknya saat usia kehamilan 20 minggu.
Tentu Jessica merasa sedih, mengingat Arthur juga merupakan bayi dari program bayi tabung atau IVF.