Nakita.id - Apakah Moms pernah mengalami kerontokan rambut yang sangat parah setelah berhasil menurunkan berat badan?
Pasti kita beranggapan, mungkin ada yang salah dengan program diet yang dijalani.
Ternyata hal tersebut tidak sepenuhnya salah.
Melansir dari Times of India, kondisi ini dikenal dengan sebutan telogen effluvium atau kerontokan rambut yang bersifat sementara setelah penurunan berat badan.
Biasanya telogen effluvium terjadi pada 3-4 bulan setelah penurunan berat badan.
Namun jangan khawatir karena kerontokan ini hanya bersifat sementara yakni berlangsung sekitar 6 bulan.
Para ahli mengatakan penyebab utama kerontokan rambut ini adalah stres mendadak pada tubuh yang tak dapat dihindari selama penurunan berat badan.
Namun, apabila kerontokan rambut sudah sangat parah tentunya Moms jadi khawatir terjadi kebotakan.
Yuk, mengenal lebih lanjut mengenai telogen effluvium mulai dari penyebab, gejala, sampai bahayanya.
Menurut American Academy of Dermatology, normal saja bagi kita untuk kehilangan 50-100 helai rambut setiap harinya.
Pada setiap orang tingkat pertumbuhan rambut bisa bervariasi, rata-rata bisa tumbuh sekitar setengah inci dalam sebulan.