Pastikan Moms Memberikan Rasa Aman Pada Anak, Agar Trauma Pada Anak Menghilang

By Debora Julianti, Rabu, 9 Februari 2022 | 19:52 WIB
Trauma bisa dirasakan anak sejak kecil (freepik)

Nakita.id - Anak-anak yang mengalami trauma sering melewati masa yang paling sulit dalam hidup mereka.

Bahkan perasaan trauma ini bisa berkembang hingga anak menjadi dewasa.

Kondisi ini bisa menyebabkan anak tumbuh dalam tekanan, stres dan merasa sendiri.

Salah satu penyebab trauma paling sering terjadi pada anak adalah akibat dibentak.

Bukan hanya ketika anak dibentak oleh orang tua atau keluarga, tapi juga teman, guru dan semua orang dalam lingkungan sosial mereka.

Dampak membentak anak terkadang bisa terbawa sampai dewasa sehingg membutuhkan terapi yang lebih lengkap dari ahli.

Bahkan selain dibentak beberapa hal yang sering dianggap sepele juga kerap kali membuat anak menjadi trauma.

Maka dari itu sebetulnya orang tua sangat berperan dalam menghilangkan trauma pada anak.

Melansir dari Kompas, berikut beberapa hal yang bisa Moms lakukan untuk menghilangkan trauma pada anak selain terapi.

Baca Juga: 3 Jenis Trauma yang Dapat Dialami Anak Ini Ternyata Berpengaruh pada Pola Asuh Anak

1. Membuat Anak Merasa Aman

Ketika anak sering dibentak tentu itu bisa membuat anak akan selalu merasa  bersalah.