Ini Daftar Imunisasi yang Wajib Moms Jalani untuk Mencegah Bagi Lahir Prematur

By Debora Julianti, Kamis, 10 Februari 2022 | 16:27 WIB
Pentingnya imunisasi pada ibu hamil (pexels)

Nakita.id - Sebelum mulai merencanakan kehamilan sebaiknya imunisasi terlebih dahulu.

Agar ketika hamil, kondisi kehamilan tetap sehat sampai melahirkan dan bayi bisa lahir dengan sehat dan selamat.

Karena imunisasi sebelum mulai merencanakan kehamilan bisa mencegah risiko mengalami penyakit menular ketika hamil, sehingga saat hamil dapat berjalan lancar dan sehat.

Dan tidak hanya itu, saat sudah hamil juga penting melakukan imunisasi.

Pemberian imunisasi saat hamil merupakan langkah penting untuk menjaga kesehatan ibu dan calon bayinya.

Dengan imunisasi saat hamil, ibu hamil dapat mengurangi risiko terkena penyakit infeksi.

Penyakit infeksi sangat berbahaya bagi ibu hamil dan calon bayi, karena dapat menghambat perkembangan janin, dan menyebabkan komplikasi kehamilan, seperti keguguran, atau cacat lahir.

Imunisasi ketika hamil juga memberikan perlindungan pada bayi dari berbagai penyakit yang muncul pada beberapa bulan pertama setelah lahir.

Melansir dari Kompas, berikut ini adalah beberapa jenis imunisasi yang aman untuk ibu hamil.

Baca Juga: Imunisasi Ibu Hamil

1. Hepatitis B

Imunisasi Hepatitis B perlu dilakukan untuk ibu yang berisiko terkena Hepatitis B.

Karena ibu hamil yang mengalami Hepatitis B sangat mudah menularkan penyakit ini pada bayinya saat melahirkan.

Oleh karena itu, sebaiknya ibu hamil melakukan imunisasi Hepatitis B saat masa kehamilan.

Imunisasi ini dilakukan sebanyak tiga kali sepanjang masa kehamilan, sebaiknya konsultasikan kepada dokter untuk jadwal imunisasi.

2. Hepatitis A

Hepatitis A boleh dilakukan ibu hamil saat masa kehamilannya, namun sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter.

Biasanya dokter merekomendasikan vaksin ini jika ibu hamil mempunyai riwayat penyakit hati kronis.

Dan dokter akan mempertimbangkan risiko dan manfaat dari pemberian vaksin ini untuk kesehatan tubuh ibu hamil.

Baca Juga: Jadi Pertanyaan Sejuta Umat, Bisa Enggak Ibu Hamil Mendapat Vaksin Booster? Begini Kata Ahli

3. Vaksin Influenza

Influenza adalah penyakit musiman yang cukup parah, walaupun tidak tergolong ganas dan mematikan.

Namun jika ibu hamil terkena influenza, daya tahan tubuhnya akan menurun sehingga sangat berdampak buruk pada kesehatannya.

Tidak hanya itu, ibu hamil yang mengalami influenza dapat terkena komplikasi, seperti persalinan prematur, bayi lahir dengan berat badan rendah.

Vaksin influenza mengandung virus tidak aktif yang aman untuk ibu hamil, ya Moms.

4. Vaksin DPT

Vaksin Difteri, Pertusis, dan Tetanus (DPT) merupakan jenis vaksin yang dapat membantu mencegah penyakit tetanus, difteri, dan pertusis pada ibu hamil dan juga janin dalam kandungan.

Jadwal imunisasi DPT bisa dilakukan kapan saja selama masa kehamilan, namun akan lebih optimal jika ibu hamil melakukan imunisasi ini saat memasuki trismester tiga dalam masa kehamilan.

Konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter jika ingin melakukan vaksin DPT ini.

Baca Juga: Imunisasi Yang Dianjurkan