Malam-malam Tak Perlu Ribut Lagi karena Anak Tak Mau Tidur, Ini Dia Tips untuk Mudahkan Anak Terlelap di Malam Hari

By Amallia Putri, Kamis, 17 Februari 2022 | 15:47 WIB
Ini dia tipsnya untuk atasi anak yang susah tidur malam (Pexels/Artem Podrez)

Nakita.id - Duh, Si Kecil jadi suka susah diajak tidur malam, apa alasannya?

Seperti yang kita ketahui, tidur malam merupakan kegiatan yang amat perlu bagi anak.

Apalagi anak-anak membutuhkan tidur malam untuk mendukung masa pertumbuhannya.

Anak-anak yang memiliki kualitas tidur yang baik akan memiliki kondisi tubuh yang lebih baik.

Melansir dari Healthline, anak dengan waktu tidur yang tidak teratur cenderung lebih berpeluang memiliki masalah dengan perilaku dan juga fisik.

Sayangnya, semakin bertambah usia anak, masalah anak menjadi susah untuk tidur semakin sering dialami oleh Moms.

Ada saja alasan yang dibuatnya untuk tidak pergi gosok gigi dan terlihat masih ingin melakukan kegiatan kesukaannya dibandingkan bersiap untuk tidur.

Walaupun Moms sudah mengatakan bahwa hal tersebut bisa dilanjutkan esok harinya anak masih tetap ingin melakukannya.

Yuk, ketahui cara mengatasi anak yang susah tidur.

Baca Juga: Anak Sering Tidak Bisa Diam dan Selalu Berganti Posisi Saat Tidur, Apakah Normal? Yuk Cari Tahu Penyebabnya

1. Biasakan tidak bermain ponsel

Di masa yang serba digital ini, anak akan sangat mudah untuk terpapar benda elektronik.