Inalillahi Wainailaihi Rojiun Dunia Hiburan Menangis! Presenter Senior Bunda Dorce Meninggal Dunia, 'Ibu Dorce Gamalama Alfatihah'

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 16 Februari 2022 | 09:16 WIB
Dorce Gamalama meninggal dunia (Instagram/ @dg_kcp @sitifatimahtuzzahrahh)

Nakita.id - Setelah berjuang melawan rasa sakit, Dorce Gamalama meninggal dunia.

Kabar duka dari wanita yang sering disapa Bunda Dorce ini disampaikan langsung oleh anak angkatnya, Siti Fatimah Tuzzahrah.

Siti Fatimah Tuzzahrah mengumumkan kabar Dorce Gamalama meninggal dunia lewat unggahan Instagram storynya pada Rabu (16/02).

"Inalillahi Wainailaihi Rojiun telah meninggal dunia mama kami tercinta Ibu Dorce Gamalama

Al-Fatihah, minta doanya untuk mama," tulis anak angkat Dorce Gamalama.

Dorce memang memiliki tiga anak angkat, yakni  Siti Fatimah Tuzzahrah, Rizky Sutrisno Kidjo dan Siti Khadijah.

Ketiga anak angkat tersebut kini sudah menikah.

Mengutip dari Wartakota, Bunda Dorce meninggal dunia pad pukul 07.30 WIB.

Dorce Gamalama menghembuskan nafas terakhir setelah 15 tahun berjuang dari penyakit diabetes.

Baca Juga: Padahal Sedang Sakit, Dorce Gamalama Mendadak Murka karena Hal Ini

Meninggal karena terinfeksi Covid-19

Namun diberitakan Dorce Gamalama meninggal dunia bukan karena penyakit diabetes yang ia idap selama ini.

Melainkan karena terinfeksi Covid-19.

Kabar terakhir, Dorce Gamalama memang sempat masuk rumah sakit lagi karena mengeluh tubuhnya sakit.

Setelah dibawa ke Rumah Sakit Pusat Pertamina Simprug barulah diketahui bahwa Dorce terinfeksi Covid-19.

Sang presenter senior lantas melakukan isolasi di rumah sakit setelahnya.

Namun takdir berkata lain, Bunda Dorce meninggal dunia pada usia 58 tahun karena terinfeksi Covid-19.

Jenazah akan dimakamkan pihak RSPP Simprug

Karena terinfeksi Covid-19, pemakaman Dorce Gamalama akan ketat sesuai protokol kesehatan.

Baca Juga: Berpesan ke Anak-anak Umurnya Sudah Tak Panjang, Dorce Gamalama Ungkap Wasiat Ini Jika Kelak Meninggal Dunia, 'Harus'

Keterangan dari Siti Fatimah Tuzzahrah, Bunda Dorce akan disemayamkan di RSPP Simprug dan langsung dimakamkan.

"Mama kami disemayamkan di RSPP Simprug," tulis Siti Fatimah Tuzzahrah dalam unggahan Instagramnya.

Sahabat beri keterangan

Karena takut tersebar hoaks seperti sebelumnya, awak media pun menghubungi Hetty Soendjaya, salah satu sahabat Dorce Gamalama.

Benar saja, menurut keterangan Hetty, kabar Dorce Gamalama meninggal dunia adalah benar.

"Benar (Dorce Gamalama meninggal dunia). Tadi jam 07.30 WIB meninggal," kata Hetty Soendjaya.

Hetty pun membenarkan bahwa Bunda Dorce meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19.

"Beliau sudah tiga minggu di rumah sakit dan terpapar Covid-19," ucap Hetty Soendjaya.

Saat ini jenazah Dorce Gamalama berada di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Simprug, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Harapannya Bukan Dapat Bantuan dari Tokoh Penting Negara, Dorce Gamalama Blak-blakan Ungkap Keinginan Terbesarnyap Lakukan Hal Tak Terduga Ini: 'Saya Pengen Siapapun Bisa Bawa Saya'