Wajib! Ketahui Tanda-tanda Persalinan Sudah Dekat menurut Ahli, Preeklampsia Jadi Salah Satu yang Perlu Diwaspadai

By Shannon Leonette, Kamis, 17 Februari 2022 | 12:27 WIB
Penting bagi Moms untuk mengedukasi diri tentang tanda-tanda persalinan sudah dekat. (pixabay.com/WenPhotos)

Nakita.id - Selamat telah memasuki trimester ketiga, Moms!

Memasuki trimester ketiga hingga persalinan tentu menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu, karena Moms sebentar lagi siap bertemu sang buah hati.

Bahkan, berdasarkan data dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), ada sekitar 4,8 juta orang yang melahirkan setiap tahunnya di Indonesia.

Terutama, di tengah pandemi Covid-19, dimana angka persalinan dan kehamilan meningkat secara signifikan.

Akan tetapi, ada kalanya momen persalinan menjadi momen yang paling menegangkan.

Karena, Moms harus siap menghadapi berbagai tanda yang akan membuat Moms merasa sangat kesakitan.

Maka dari itu, penting bagi Moms untuk mengedukasi diri terkait tanda-tanda persalinan sudah dekat.

Hal in dilakukan agar Moms bisa mempersiapkan diri secara fisik dan mental menjelang persalinan tiba.

Lantas, apa saja tanda-tandanya? Yuk, kita simak langsung penjelasan dari ahlinya!

Baca Juga: Moms Harus Tahu, Ini Beberapa Persiapan Menjelang Persalinan Tiba Menurut Dokter Kandungan, Salah Satunya Menyiapkan Mental

dr. Muhammad Fadli, Sp.OG, dokter spesialis kebidanan dan kandungan di Rumah Sakit Pondok Indah - Pondok Indah, memaparkan tanda-tanda persalinan sudah dekat.

Diantaranya adalah sebagai berikut.