Segera Berlindung! BMKG Mendadak Beri Peringatan Pada Senin 28 Februari 2022 Akan Terjadi Cuaca Ekstrem! Mulai Aceh hingga Papua Barat Diguyur Hujan Lebat Disertai Kilat, Sisanya hanya Angin Kencang Saja

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 27 Februari 2022 | 19:00 WIB
BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada Senin 28 Februari 2022 (Pexels/Kaique Rocha)

Nakita.id - Sebelum keluar rumah untuk melakukan perjalanan jauh ada baiknya Moms menyimak prediksi cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Pasalnya pada Senin 28 Februari 2022 BMKG beri peringatan cuaca ekstrem di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Cuaca ekstrem yang dimaksud adalah hujan lebat yang disertai kilat hingga terjadinya angin kencang.

Ya, cuaca ekstrem bisa datang kapan saja, tapi dengan adanya BMKG Moms bisa mengantisipasinya.

Selain itu mengetahui laporan cuaca dari BMKG sangat penting agar Moms dan Dads bisa bersiap-siap untuk menghadapinya juga.

Mengutip BMKG, hampir seluruh wilayah Indonesia mulai dari Aceh hingga Papua Barat yang berpotensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang. 

Tapi ada juga wilayah yang hanya berpotensi hujan dan angin kencang saja.

Bahkan ada wilayah yang akan mengalami angin kencang saja.

Namun cuaca ekstrem ini terjadi bukan tanpa alasan ya Moms.

Baca Juga: BMKG Mendadak Beri Peringatan Pada Minggu 27 Februari 2022 Akan Terjadi Cuaca Ekstrem, Tapi Hanya Provinsi Sulawesi barat dan Sulawesi Selatan yang Sedikit Aman dari Bahaya!

Hal ini karena sirkulasi Siklonik terpantau di Samudra Hindia barat Aceh yang membentuk daerah konvergensi memanjang di perairan utara Aceh dan dari Sumatera Utara hingga Aceh.

Sirkulasi lainnya terpantau di utara Papua Barat yang membentuk daerah konvergensi memanjang dari Laut Maluku hingga Laut Banda dan di Papua Barat.