Senangnya, Mertua Sudah Kasih Tahu 4 Cara Membersihkan Lap Dapur yang Kotor, Mudah Banget!

By Shannon Leonette, Minggu, 6 Maret 2022 | 12:00 WIB
Moms, begini cara membersihkan lap dapur yang tepat. (pexels.com/Liza Summer)

Begini cara membersihkan lap dapur yang bernoda.

Sebelum mencucinya, Moms perlu memeriksa terlebih dahulu, apakah masih ada noda tersisa yang belum menghilang.

Moms juga bisa menambahkan beberapa tetes cuka sebelum merendam lap tersebut.

Pasalnya, cuka membantu mengangkat noda membandel pada permukaan, termasuk lap dapur.

Apabila noda menempel pada lap dapur berwarna putih, gunakan pemutih dan air mendidih.

Baca Juga: Anti Gagal Angkat Noda Membandel, Tiru Trik Mencuci Lap Dapur agar Kembali Bersih Seperti Baru Lagi

3. Membersihkan lap dapur dengan cuka

Moms harus tahu, cuka adalah salah satu bahan dapur yang efektif mengangkat berbagai noda, termasuk noda membandel.

Jadi, Moms bisa manfaatkan cuka untuk membersihkan lap dapur yang kotor setelah penggunaan.

Caranya, rendam lap dapur ke dalam larutan air hangat dan cuka.

Selain mengangkat noda, cuka juga membantu menghilangkan penumpukan deterjen, serta berperan sebagai pelembut kain alami.

4. Membersihkan lap dapur yang bau

Agar jamur atau bau lembab tak menempel terus pada lap dapur, cucilah secara teratur.

Untuk ini, Moms bisa merendamnya dengan campuran air hangat dan sabun cuci piring untuk mengangkat bau dan lemak yang menempel, sehingga mencegah pertumbuhan bakteri.

Setelahnya, peras lap dapur dan gantung di tempat yang kering.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang! Lap di Dapur yang Kumal Bisa Mendadak Jadi Kinclong Kalau Dicuci Menggunakan Bubuk Ini